Hal itu disampaikan Menkeu usai melihat perkembangan kompleks IKN dari atas bukit bersama Presiden Joko Widodo dan sejumlah Menteri Kabinet Indonesia Maju, sebagaimana disaksikan dalam tayangan video.
"Kalau melihat tadi pagi bersama Presiden dan Menteri PUPR. Kami lihat dari atas kelihatan bahwa progres dari kompleks IKN sudah mulai terlihat secara fisik," ujar Menteri Keuangan (Menkeu) di Kalimantan Timur, Jumat.
Menkeu mengatakan perkembangan pembangunan Istana Presiden dan infrastruktur dasar sudah terlihat.
Baca juga: Presiden Jokowi ajak para menteri nikmati pemandangan pagi di IKN
Baca juga: Presiden Jokowi lanjutkan kegiatan hari kedua di IKN
Menurutnya, dana Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN) memang banyak diberikan kepada Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) untuk mempersiapkan infrastruktur dasar mulai dari air, jalan raya, dan jembatan.
"Jadi hari ini kami akan lihat dan sangat impresif kemajuan yang dicapai dalam pembangunan IKN," terangnya.
Presiden dan para menteri pada malam hari kemarin menginap di area camping IKN. Menkeu menyampaikan lokasi camping berada di tengah hutan sangat baik dan memadai.
"Pagi hari ini kami bangun di tengah hutan bisa merasakan perbedaannya. Ini sangat segar untuk kita semua menikmati udara di IKN," ujarnya.
Pewarta: Rangga Pandu Asmara Jingga
Editor: Herry Soebanto
Copyright © ANTARA 2023