• Beranda
  • Berita
  • Parade alutsista HUT Ke-78 TNI bergerak dari Monas sampai Bundaran HI

Parade alutsista HUT Ke-78 TNI bergerak dari Monas sampai Bundaran HI

3 Oktober 2023 17:52 WIB
Parade alutsista HUT Ke-78 TNI bergerak dari Monas sampai Bundaran HI
Parade alutsista TNI tampil saat gladi bersih Upacara Parade dan Defile HUT Ke-78 TNI di Monumen Nasional, Jakarta, Selasa (3/10/2023). ANTARA/Genta Tenri Mawangi/aa.
Parade lebih dari 100 alutsista saat Upacara Parade dan Defile HUT Ke-78 TNI dijadwalkan bergerak dari Monumen Nasional (Monas) sampai Bundaran Hotel Indonesia (HI), Jakarta, pada 5 Oktober 2023.

Asisten Personel (Aspers) Panglima TNI Marsekal Muda (Marsda) TNI Arif Widianto saat ditemui pada sela-sela gladi bersih upacara HUT Ke-78 TNI di Monas, Jakarta, Selasa, menjelaskan selepas berparade di Monas, iring-iringan alutsista TNI itu bergerak keluar menuju Jalan Thamrin sampai Bundaran HI kemudian memutar kembali ke arah Monas.

“Mereka (iring-iringan alutsista) akan keluar menuju Bundaran HI,” kata Aspers Panglima TNI saat jumpa pers didampingi oleh Kepala Pusat Penerangan TNI Laksamana Muda (Laksda) TNI Julius Widjojono.

Marsda Arif mengatakan untuk pengaturan lalu lintas TNI berkoordinasi dengan Polda Metro Jaya. Dia juga memastikan tidak ada penutupan jalan selama pawai alutsista itu berlangsung.

“Penutupan (jalan) tidak, tetapi kami memakai separuh jalan. Untuk rekayasa lalu lintas dikoordinasikan dengan Polda setempat,” kata Arif Widianto.

Parade alutsista merupakan salah satu atraksi yang ditampilkan saat Upacara Parade dan Defile HUT Ke-78 TNI. Alutsista yang ditampilkan, di antaranya kendaraan tempur, kendaraan taktis, mobil dan motor listrik, pesawat nirawak (drone), sistem senjata, rudal, sistem peluncur rudal, tank amphibi Marinir, kemudian ada juga sea rider dari Komando Pasukan Katak (Kopaska) TNI AL ditampilkan saat upacara nanti.

Beberapa alutsista yang ditampilkan itu merupakan buatan industri pertahanan dalam negeri, antara lain panser 6x6 Anoa buatan PT Pindad dan kendaraan taktis motor trail listrik E-Tactical Sergap buatan PT Len Industri.

Jajaran alutsista lainnya yang ditampilkan saat upacara, yakni Torpedo MK-46 anti-kapal selam, Torpedo MK-44, bom laut, Rudal Exocet MM38 anti-kapal permukaan, Torpedo Steamgas dan Torpedo SUT, Rudal Yakhont, Rudal Exocet MM40 B3, Rudal VL MICA, Rudal C-802, Rudal C-705, Torpedo Blackshark, Torpedo A244S, Rudal P-15 Termit, Rudal Mistral, Rudal AL-1M, Rudal Seacat, Peluncur Rudal Astros II MK 6, dan Tank Leopard.

Tidak hanya alutsista darat dan laut, kata Arif, parade alutsista juga menampilkan tiga unit Hercules baru TNI Angkatan Udara, yaitu C-130 J Super Hercules yang seluruhnya didatangkan dari Amerika Serikat pada 2023. Tiga unit Super Hercules itu tampil bersama tujuh helikopter tipe Hercules lainnya dari tiga matra dalam atraksi flypast di atas Monas.

Dalam sesi gladi bersih, alutsista udara yang flypast di atas langit Monas, antara lain pesawat latih G-36 Bonanza TNI AL, pesawat angkut CN-235 dan CN-295, pesawat tempur T50i Golden Eagle, enam unit pesawat latih KT-1B Wong Bee, empat unit helikopter ringan bermesin tunggal EC-120B Colibri, dan tujuh unit pesawat tempur F-16 TNI AU.

Tim penerbang Jupiter Aerobatic Team (JAT) TNI AU yang mengawaki KT-1B Wong Bee dan Tim Dynamic Pegasus TNI AU yang menerbangkan Helikopter Colibri menampilkan aksi teatrikal saat flypast di Monas.

Penerbang JAT bermanuver membentuk gambar hati, sementara Tim Dynamic Pegasus terbang rendah mengelilingi Monumen Nasional sembari mengikuti irama musik dari atas panggung. Kemudian, penerbang pesawat tempur F-16 juga bakal menampilkan atraksi “bomb burst” dan “high speed pass” saat HUT Ke-78 TNI.

"Setidaknya ada 91 alutsista udara tampil dalam rangkaian upacara HUT Ke-78 TNI pada 5 Oktober," ujarnya.

Aspers Panglima menyebut parade alutsista itu merupakan upaya TNI menunjukkan kesiapan mereka dalam menghadapi situasi genting.

“Tentunya kami ingin memperlihatkan kesiapan TNI, baik alutsista TNI (matra) darat, udara, laut, dapat menghadapi situasi yang genting,” kata Marsda Arif.

Dalam kesempatan yang sama, dia menyebut seluruh rangkaian kegiatan terbuka untuk masyarakat umum. Warga yang ingin melihat langsung dari dekat atraksi dan parade alutsista serta pasukan TNI dapat datang langsung ke Monas pada 5 Oktober 2023.

“Kami mulai dari 6.30 (WIB), upacara diawali dengan penampilan orkestra, kemudian 7.30 baru pasukan masuk. Upacara (mulai) jam 8.00,” kata Arif.

Baca juga: Wakasad: Gelar alutsista TNI AD di Monas untuk edukasi masyarakat
Baca juga: Panglima lepas 10.000 peserta lari HUT Ke-78 TNI

Pewarta: Genta Tenri Mawangi
Editor: Laode Masrafi
Copyright © ANTARA 2023