• Beranda
  • Berita
  • Korea Utara tembak jatuh "drone" entah milik siapa

Korea Utara tembak jatuh "drone" entah milik siapa

1 April 2014 13:40 WIB
Korea Utara tembak jatuh "drone" entah milik siapa
Ilustrasi Pesawat Tanpa Awak (airforce.com)
Seoul (ANTARA News) - Sebuah pesawat tempur tanpa awak jatuh di satu pulau di Korea Selatan dekat perbatasan laut yang disengketakan dengan Korea Utara, lapor kantor berita Yonhap, mengutip seorang pejabat pemerintah Selatan yang enggan disebutkan namanya.

Drone jatuh di Pulau Baeknyeong kemarin ketika Korea Utara menembakkan arteliri pertahanan udaranya di perairan yang dekat dengan perbatasan laut yang disengketakan.

Aksi ini disebut memicu unjuk kekuatan yang sama dari pihak Korea Selatan, sedangkan kebangsaan dan tujuan dari misi pesawat tanpa awak ini tak diungkapkan.

Namun Yonhap melaporkan bahwa militer Korea Selatan tengah mencoba melihat kemungkinan kaitan dengan operasi spionase Korea Utara, demikian Reuters.


Editor: Jafar M Sidik
Copyright © ANTARA 2014