Pegulat Fahriansyah tersingkir di delapan besar

29 September 2014 18:30 WIB
Pegulat Fahriansyah tersingkir di delapan besar
Balap Sepeda Asian Games Atlet sepeda putri Indonesia Fitriani (kiri) berusaha memacu sepedanya pada nomor Road Race Putri 126 km di Songdo Road Cycling Course, Incheon, Korsel, Senin (29/9). Indonesia yang menurunkan dua atletnya gagal meraih medali. (ANTARA FOTO/SAPTONO) ()
Incheon (ANTARA News) - Atlet Indonesia Fahriansyah tersingkir di babak delapan besar cabang gulat gaya bebas 86kg putra pada Asian Games 2014 Incheon, Korsel, Senin.

Fahriansyah kalah melawan atlet Turkmenistan Yusup Melejavey 1-3 di Dowon Gymnasium.

Indonesia pada Asian Games 2014 ini hanya menurunkan dua atlet, yaitu Fahriansyah dan Kusno Hadi Saputro yang akan turun di kelas Grego Roman 75kg putra.


Editor: Tasrief Tarmizi
Copyright © ANTARA 2014