• Beranda
  • Berita
  • Kasus virus Corona MERS baru dideteksi di Arab Saudi

Kasus virus Corona MERS baru dideteksi di Arab Saudi

6 Oktober 2014 15:05 WIB
Kasus virus Corona MERS baru dideteksi di Arab Saudi
Ilustrasi - Jamaah Haji. Departemen Kesehatan Arab Saudi mengumumkan tidak ada kasus virus Corona, maupun kecurigaan virus Ebola di antara para jamaah haji. (Unggul Tri Ratomo)
Riyadh (ANTARA News/KUNA-0ANA) - Satu kasus baru MERS Coronavirus dilaporkan di kota Taif, Arab Saudi, namun tidak konfirmasi mengenai kematian, demikian menurut statistik terbaru dari Kementerian Kesehatan Arab Saudi.

Seorang pria Saudi terinfeksi virus tersebut, membuat jumlah orang yang terinfeksi menjadi ke-756 sejak muncul pada tahun 2012, kata Kementerian dalam satu pernyataan seperti dikutip Kantor Berita KUNA, Minggu.

Setidaknya 320 orang yan terinfeksi meninggal, namun 427 lainnya pulih kembali dan tujuh lainnya masih dirawat, tambahnya.

Sebelumnya pada hari yang sama, Wakil Kepala Komando Departemen Kesehatan dan Pusat Kontrol Dr Anis Sinaidy mengumumkan bahwa tidak ada kasus yang dikonfirmasi virus Corona, maupun kecurigaan virus Ebola di antara para jamaah haji.

Dia menunjukkan bahwa ada 134 kasus yang diduga Corona namun semuanya telah terbukti negatif.

Penerjemah: Askan Krisna 


Editor: Fitri Supratiwi
Copyright © ANTARA 2014