Jakarta (ANTARA News) - Layar media LCD TV di gedung perkantoran kini tidak hanya menampilkan iklan, tetapi juga menawarkan ragam hadiah melalui kode unik yang harus dikumpulkan lewat aplikasi Code Hunter.... kami konsentrasi dulu di perkantoran...
"Pertumbuhan aplikasi bertumbuh sejalan penambahan pengguna smartphone, ini kesempatan untuk membuat aplikasi-aplikasi menarik," kata Davy Makimian, CEO PT Alternative Media Group (AMG) yang meluncurkan aplikasi Code Hunter, di Jakarta, Rabu.
Davy menjelaskan kode-kode unik itu akan ditampilkan di layar media luar ruang milik AMG di Jakarta, Bandung, Surabaya, dan Bali.
Media-media tersebut terletak di gedung perkantoran, rumah sakit, apartemen, universitas, bandara dan area komersil seperti hotel, restoran, pusat kebugaran, mal, pasar mini, serta salon.
"Jumlahnya hampir 4.000 LCD TV," kata dia.
Pemakai Android dan iOS dapat mengunduh aplikasi itu di Google Play dan Apple Store.
Poin-poin yang dikumpulkan dari kode unik dapat ditukar dengan berbagai hadiah, yaitu voucher bioskop, hotel, tablet atau smartphone hingga mobil.
Tahun ini, media luar ruang di gedung perkantoran menjadi prioritas dari penyebaran kode-kode untuk aplikasi buatan pengembang lokal itu.
"Salah satu tantangannya adalah (pendekatan) pemirsa di berbagai tempat akan berbeda-beda, jadi kami konsentrasi dulu di perkantoran," ujar Davy.
Aplikasi yang dikembangkan selama setahun ini juga diakuinya menjadi upaya meningkatkan animo masyarakat untuk melihat layanan iklan di media luar ruang.
Pewarta: Nanien Yuniar
Editor: Ade P Marboen
Copyright © ANTARA 2015