Joni Mitchell dirawat di rumah sakit

30 April 2015 06:34 WIB
Joni Mitchell dirawat di rumah sakit
Musisi Joni MItchell saat tampil di New York dalam foto yang diambil pada 6 April 2000. (REUTERS/Stringer)
Los Angeles (ANTARA News) - Penyanyi dan penulis lagu peraih penghargaan Grammy, Joni Mitchell, masih menjalani perawatan di rumah sakit namun sudah sepenuhnya sadar dan tidak koma menurut laman resminya.

Mitchell (71) dibawa ke satu rumah sakit di Los Angeles bulan lalu setelah ditemukan tidak sadar di rumahnya.

Laman berita selebriti TMZ melaporkan Mitchell dalam keadaan koma pada Selasa, mengutip dokumen legal yang diajukan sahabat lama Mitchell, Leslie Morris.

Di laman Joni Mitchell, Leslie Morris, yang mendampinginya di rumah sakit, mengatakan bahwa Joni tidak dalam keadaan koma.

"Joni masih di rumah sakit--tapi dia memahami, dia waspada, dan dia sepenuhnya sadar. Diperkirakan segera pulih," katanya.

"Seperti yang kita semua ketahui, Joni adalah perempuan dengan keinginan kuat dan tidak akan menyerah," kata dia di laman resmi Mitchell.

Mitchell, yang lahir di Kanada, merupakan salah satu bintang rekaman era Woodstock, yang masuk Rock and Roll Hall of Fame tahun 1997 dan dikenal dengan album-album yang sangat berpengaruh pada akhir 1960an dan 1970an seperti "Clouds," "Ladies of the Canyon," "Court and Spark" dan "Blue."

Suara sopranonya, yang sangat khas dalam generasinya, membuat indah lagu-lagu hit seperti "Big Yellow Taxi, "Free Man in Paris" dan "Raised on Robbery."

Seperti dilansir kantor berita Reuters, dia kembali tahun 1995 dengan album "Turbulent Indigo," yang membuatnya meraih penghargaan Grammy ketiga untuk album pop terbaik.



Editor: Maryati
Copyright © ANTARA 2015