APEX Luncurkan Passenger Choice Awards 2015

5 Mei 2015 19:13 WIB

-- MASUKAN DARI PENUMPANG AKAN MEMBANTU MEMUTUSKAN MASKAPAI PENERBANGAN MANA YANG MEMBERIKAN PENGALAMAN PENUMPANG TERBAIK

 

NEW YORK, 5 Mei 2015 (Antara/PRNewswire) -- Jika Anda sering menggunakan layanan maskapai penerbangan, masukan Anda akan sangat membantu untuk memutuskan maskapai penerbangan mana yang harus diganjar penghargaan atas layanan yang mereka berikan kepada para penumpang. Diakui dunia sebagai ajang penghargaan paling bergengsi di industri penerbangan yang melibatkan para penumpang, Passenger Choice Awards adalah ajang penghargaan tahunan yang mengajak para penumpang dari seluruh dunia untuk menilai pengalaman penumpang melalui jajak pendapat online.

 

Diciptakan sebagai wadah berbagi para penumpang seputar pengalaman penumpang mereka di industri penerbangan komersial, penghargaan ini memberikan wawasan berharga dan jujur yang berasal dari pengalaman para penumpang maskapai penerbangan. Tak hanya pengalaman mereka saat berada di angkasa, namun penghargaan ini juga menilai maskapai penerbangan berdasarkan pengalaman penumpang saat masih berada di bandara/darat, di kabin pesawat, opsi hiburan, konektivitas, dan masih banyak lagi. Untuk berbagi pengalaman penumpang Anda, silakan kunjungi www.passengerchoiceawards.com sesering mungkin mulai tanggal 1 Mei hingga 30 Juni.

 

"Tiap survey ditabulasikan secara ilmiah oleh penyedia layanan survey global terkemuka, The Nielsen Company, agar dapat memberi penilaian sebaik apa performa para maskapai penerbangan," ujar Direktur Eksekutif Asosiasi Pengalaman Penumpang Maskapai Penerbangan (APEX), Russ Lemieux. "Para maskapai penerbangan partisipan tidak hanya akan dapat mengakses masukan langsung Anda, tapi juga survey yang Anda masukan dan penghargaan yang mereka dapat akan mendorong mereka untuk meningkatkan pengalaman penumpang."

 

Jajaran pemenang akan diumumkan pada APEX Awards Ceremony pada tanggal 28 September di Portland, Oregon, AS. Jajaran finalis akan diputuskan melalui masukan dari penumpang, dan para anggota APEX yang akan memilih pemenangnya. OnBoard International adalah sponsor penerjemahan untuk 2015 Passenger Choice Awards.

 

Tentang Passenger Choice Awards

Passenger Choice Awards didirikan sebagai wadah berbagai pengalaman dan masukan para penumpang maskapai penerbangan. Untuk mengikuti survey ini, silakan kunjungi www.passengerchoiceawards.com, jangan lupa untuk kunjungi laman Facebook dan Twitter Passenger Choice Awards.

 

Tentang APEX

Asosiasi Pengalaman Penumpang Maskapai Penerbangan (APEX) mencakup jaringan bisnis dan profesional yang berkomitmen untuk menyediakan pengalaman penumpang maskapai penerbangan berkelas dunia di seluruh dunia. Setiap harinya, jajaran anggota APEX mengevaluasikan pengalaman penumpang melalui komunitas yang berpengaruh dan meningkatkan setiap aspek pelayanan yang disediakan maskapai penerbangan - mulai dari desain, tata letak, dan instalasi kursi, sistem hiburan dan komunikasi di pesawat komersial, hingga lounge di bandara dan sajian makanan di atas pesawat. APEX berkomitmen untuk memperkuat industri penerbangan dan membuka banyak peluang bisnis melalui pendidikan, inovasi, jejaringan, dan pengakuan.

Pewarta: prwir
Editor: PR Wire
Copyright © ANTARA 2015