Bonaventura awalnya tidak diikutsertakan untuk pertandingan Jumat di Split, namun ia bergabung dengan tim dua hari setelah penyerang Simone Zaza dan bek Andrea Barzagli harus dipulangkan karena kurang bugar, lapor AFP.
Zaza telah mengeluhkan rasa sakit pada punggungnya sebelum sampai ke pemusatan latihan di Coverciano, dan Barzagli, yang baru kembali berlatih pada pekan lalu setelah mengalami cedera, belum pulih total dari bermain selama 90 menit penuh di final Liga Champions melawan Barcelona Sabtu silam.
Barzagli telah digantikan bek Sassuolo Francesco Acerbi, sedangkan keserba bisaan Bonaventura di lini depan membuat Conte memiliki pilihan-pilihan saat melawan tim yang menahan imbang Italia 1-1 di San Siro November silam.
"Kami bekerja keras maka kami dapat menghasilkan penampilan yang solid," kata Conte.
"Mereka (Kroasia) merupakan tim yang sangat kuat dan telah memperlihatkannya saat melawan kami di San Siro, namun kami fokus sepenuhnya pada mengunci tempat kami di kejuaraan."
Italia, yang menghuni peringkat kedua di Grup H dengan tertinggal dua angka dari Kroasia, akan menghadapi pasukan Niko Kovac di Stadion Poljud, di mana mereka akan mengincar kemenangan keempat dari lima pertandingan kualifikasi.
Kemenangan bagi Kroasia akan membuat mereka unggul lima angka atas Italia dan membuat Italia berada dalam bahaya disalip Kroasia, yang hanya tertinggal dua angka menjelang pertandingan kandang mereka melawan Azerbaijan.
Conte, yang memimpin Juventus untuk meraih tiga gelar liga secara beruntun sebelum berhenti untuk melatih timnas Italia, mengakui dirinya mempertimbangkan opsi-opsi lain terhadap formasi khasnya 3-5-2.
"Saya harus menemukan sistem terbaik yang cocok dengan pemain-pemain yang saya miliki. 3-5-2 merupakan formasi yang bagus, namun kami perlu memiliki alternatif-alternatif untuk masa yang akan datang," tambahnya.
Conte pada Senin memuji pencapaian-pencapaian penggantinya di Juventus, Massimiliano Allegri -- yang memimpin Juve ke final Liga Champions, dan kalah 1-3 dari Barcelona.
Namun ia mengutarakan permohonan terhadap maestro lapangan tengah senior Andrea Pirlo, yang pada beberapa laporan dikaitkan dengan kepindahan ke tim di Liga AS.
"Saya benar-benar gembira Andrea masih ingin meneruskan," kata Conte.
"Ia tidak mengatakan apa-apa kepada saya, namun saya mengetahui bahwa ia masih tetap memiliki hasrat dan antusiasme untuk tim nasional."
"Saya tidak percaya ia memikirkan untuk pensiun dari pertandingan internasional, atau meninggalkan Italia."
Italia, yang kalah dari Spanyol di final Piala Eropa 2012, akan mengikuti pertandingan kualifikasi Jumat dengan pertandingan persahabatan melawan Portugal di Jenewa pada Selasa.
Tim Italia untuk pertandingan kualifikasi Piala Eropa 2016 melawan Kroasia:
Kiper: Gianluigi Buffon (Juventus), Daniele Padelli (Torino),
Salvatore Sirigu (Paris Saint Germain/Prancis)
Bek: Francesco Acerbi (Sassuolo) Davide Astori (Roma), Leonardo
Bonucci (Juventus), Matteo Darmian (Torino), Mattia De Sciglio (AC Milan), Lorenzo De Silvestri (Sampdoria), Emiliano Moretti (Torino), Manuel Pasqual (Fiorentina), Andrea Ranocchia (Inter)
Gelandang: Andrea Bertolacci (Genoa), Giacomo Bonaventura (AC Milan), Daniele De Rossi (Roma), Claudio Marchisio (Juventus), Marco Parolo (Lazio), Andrea Pirlo (Juventus), Roberto Soriano (Sampdoria), Marco Verratti (Paris Saint Germain/Prancis)
Penyerang: Antonio Candreva (Lazio), Stephan El Shaarawy (AC Milan), Manolo Gabbiadini (Napoli), Ciro Immobile (Borussia Dortmund/Jerman), Alessandro Matri (Juventus), Graziano Pelle (Southampton/Inggris), Nicola Sansone (Sassuolo), Franco Vazquez (Palermo)
(Uu.H-RF/I015)
Editor: Kunto Wibisono
Copyright © ANTARA 2015