• Beranda
  • Berita
  • Perayaan Tahun Baru sisakan 325 ton sampah di Kuta

Perayaan Tahun Baru sisakan 325 ton sampah di Kuta

1 Januari 2016 15:09 WIB
Perayaan Tahun Baru sisakan 325 ton sampah di Kuta
Wisatawan memadati Pantai Kuta, Badung, Bali, Kamis (31/12), menjelang perayaan menyambut Tahun Baru 2016. (ANTARA FOTO/Fikri Yusuf)
Mangupura (ANTARA News) - Perayaan menyambut Tahun Baru 2016 menyisakan 325 ton sampah di Pantai Kuta, Kabupaten Badung, Bali, Jumat.

Kepala Dinas Kebersihan dan Pertamanan Kabupaten Badung Eka Mertawan mengatakan sekitar seribu petugas sudah dikerahkan untuk membersihkan sampah yang berserakan di sepanjang pantai itu saat perayaan menyambut Tahun Baru.

Para pegadang yang berjualan di kawasan pantai itu, menurut Eka, juga membantu petugas membersihkan sampah yang mengotori pantai.

Dinas Kebersihan dan Pertamanan mengerahkan empat unit alat berat selama 24 jam secara bergantian untuk membersihkan sampah di Pantai Kuta.

Eka mengatakan pada hari-hari biasa sampah yang mengotori pantai itu sekitar 250 ton. Volumenya bertambah 75 ton pada perayaan Tahun Baru.

Pada hari libur awal Tahun Baru pantai itu masih ramai dikunjungi wisatawan. Eka berharap peningkatan jumlah wisatawan yang mengunjungi Pantai Kuta tidak disertai dengan penambahan produksi sampah.


Pewarta: Pande Yudha dan Gembong Ismadi
Editor: Maryati
Copyright © ANTARA 2016