GM lolos dari klaim yang mengaitkan recall 2014

17 Juli 2016 07:20 WIB
GM lolos dari klaim yang mengaitkan recall 2014
Ilustrasi: General Motors. (Reuters)
New York (ANTARA News) - Seorang hakim AS pada Jumat menolak beberapa klaim terhadap General Motors yang diajukan oleh konsumen yang mencari kompensasi atas penurunan nilai jual kembali kendaraan setelah recall terkait keamanan pada 2014, termasuk satu mengenai ignition switch.

Hakim Distrik AS Jesse Furman di pengadilan federal Manhattan menghentikan tuntutan serta klaim dari pengguna mobil GM yang kendarannya tidak diduga cacat saat dijual.

Klaim itu ditolak karena masalah yang dituntut tidak terkait langsung dengan recall GM pada 2014. Furman mengatakan ia akan mempersilakan penggugat untuk mengejar kompensasi jika kerusakan terkait dengan penarikan (recall).

Pengacara penggugat mengatakan mereka mengajukan tuntutan klaim sebanyak-banyaknya 10 miliar dolar dalam gugatan yang diusulkan.

Kasus-kasus dikonsolidasikan sebelum putusan Furman, yang juga mengawasi kasus-kasus cedera dan kematian dalam kecelakaan yang menyalahkan ignition switch dan mendorong recall 2,6 juta kendaraan GM pada 2014.

Juru bicara GM Jim Cain mengatakan bahwa perusahaan akan terus berjuang menghadapi klaim-klaim yang tersisa. "Pengadilan menegaskan penggugat overreached dalam banyak aspek keluhan mereka, dan keputusan itu secara signifikan membatasi ruang lingkup pemulihan potensial mereka," katanya.

Pemimpin pengacara untuk penggugat, Steve Berman, mengatakan mereka berencana untuk mengajukan banding atas putusan hari Jumat. Penarikan GM yang "belum pernah terjadi sebelumnya, dan hukum harus mampu bereaksi terhadap ini," katanya.

GM telah membayar 2 miliar dolar dalam penalti hukum pidana dan perdata terkait ignition switch, yang bisa mencuat keluar dan mengurangi kinerja airbag, kemudi, dan sistem rem.

Masalah itu telah dikaitkan dengan 124 kematian dan 275 korban luka-luka. GM telah mengakui bahwa beberapa karyawan tahu tentang masalah ini selama lebih dari satu dekade sebelum recall diperintahkan.

Keputusan Jumat menyusul putusan dari pengadilan banding federal pada hari Rabu yang mengatakan persyaratan kebangkrutan GM 2009 tidak melindunginya dari tuntutan hukum kerugian-ekonomi akibat ignition switch.

Karena putusan klaim banding pengadilan mempengaruhi kendaraan yang dibuat pada masa pra-kebangkrutan atau "Old GM", Furman mengatakan, putusan hari Jumat terbatas pada kendaraan yang dibuat pasca-kebangkrutan atau "New GM."

Para pihak dijadwalkan untuk membahas langkah-langkah berikutnya dalam sidang yang dijadwalkan 28 Juli, demikian dilaporkan Reuters.


Editor: Suryanto
Copyright © ANTARA 2016