Salah satunya adalah Gubernur DKI Jakarta, Basuki Tjahja Purnama atau akrab disapa Ahok.
"Beliau (Ahok) langsung memesan gedung untuk menonton bareng dengan timnya dan anak-anak sekolah," ujar Raam Punjabi, dalam temu media peluncuran film 3 Srikandi, di Jakarta, Rabu.
"Kami juga mengadakan audiensi dengan Pak Zulkifli Hasan, Ketua MPR, beliau akan hadir dan juga akan mengadakan nobar," sambung dia.
Selain dua pejabat yang berniat mengadakan nonton bareng tersebut, Raam mengatakan akan memboyong film beserta pemain dan sutradara untuk bertemu Gubernur Jawa Timur.
"Kami juga akan mengadakan audiensi kalau rekan-rekan pemain dan sutradara bisa menyediakan waktu lebih panjang ke Pak Soekarwo di Jawa Timur karena mbak Lilies aslinya dari sana, dan kami akan ke sana dalam waktu dekat," ujar dia.
Tidak hanya itu, bos perusahaan perfilman Multivision Plus itu juga berencana bertemu dengan Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo, minggu depan, untuk melakukan audensi.
"Mudah-mudahan ini akan menciptakan suatu hype yang tinggi di mana beliau juga menyempatkan diri hadir di Jakarta untuk menonton premier film Soekarno, jadi keterlibatan beliau untuk memajukan industri film andilnya besar," pungkas dia.
Pewarta: Arindra Meodia
Editor: Tasrief Tarmizi
Copyright © ANTARA 2016