Ekuador Lunasi Utang Terakhir ke IMF

16 April 2007 18:48 WIB
Quito (ANTARA News) - Presiden Ekuador, Rafael Correa, mengatakan bahwa negerinya telah membayar lunas utang terakhirnya kepada Dana Moneter Internasional (IMF), dan memutuskan hubungan kredit apa pun dengan badan tersebut. "Kami tidak ingin mendengar dari birokrasi internasional itu lagi," Correa mengatakan kepada para wartawan, Minggu, tak lama sesudah mengklaim kemenangan jelas dalam sebuah referendum tentang penulisan ulang konstitusi negara itu. Correa, yang berkampanye melawan kreditor internasional sejak memangku jabatan Januari, mengatakan kepada para wartawan pembayaran terakhirnya sebesar 40 juta dolar. Seorang pejabat senior kementerian ekonomi mengkonfirmasi Ekuador telah melunasi utangnya kepada badan tersebut tetapi mengatakan pembayaran terakhirnya sebenarnya senilai 11 juta dolar. Para pejabat tersebut, yang minta tidak disebutkan namanya karena tidak diberi kewenangan untuk berbicara agar dikutip, mengatakan presiden melakukan kekeliruan yang bisa diterima, demikian Reuters. (*)


Editor: Priyambodo RH
Copyright © ANTARA 2007