• Beranda
  • Berita
  • Krisdayanti beraksi dan bernyanyi di #KonserGue2

Krisdayanti beraksi dan bernyanyi di #KonserGue2

4 Februari 2017 15:19 WIB
Krisdayanti beraksi dan bernyanyi di #KonserGue2
Krisdayanti mengisi acara dalam peluncuran market place virtual milik Anne Avantie, anneavantiemall.com, di Jakarta, Selasa (19/4/2016). (ANTARA News/ Arindra Meodia)
Jakarta (ANTARA News) - Diva pop Krisdayanti menyanyikan lagu "Pilihlah Aku" yang dia ganti liriknya menjadi "Pilihlah Ahok" di penghujung lagu.

"Kapan lagi lihat KD gratis? Kita di sini suka cita," kata Krisdayanti menyapa penonton #KonserGue2 di Ex Driving Senayan, Sabtu.

Saat ditemui di tenda media, ibu empat orang anak itu mengaku dia dan teman-teman musisi tidak dibayar. "Karena kita ingin Jakarta maju," kata KD.

Dia juga mengaku mengenal istri dan anak-anak Ahok yang dia nilai sangat nasionalis dan berpendidikan. "Tapi mereka sangat sederhana," ujar Krisdayanti.

Lebih lanjut, Krisdayanti mengungkapkan alasanya memilih Ahok karena menurut dia memiliki visi yang sangat dekat dengan masyarakat.

"Kita lihat orang tulus pasti terpanggil, ketulusan tidak bisa dinilai," ujar Krisdayanti.

"Dari mulai dulu sama Pak Jokowi memang sudah jatuh hati. Untuk apa berandai-andai memilih pemimpin yang baik kali sudah ada," tambah dia.

Pewarta: Arindra Meodia
Editor: AA Ariwibowo
Copyright © ANTARA 2017