BANGKOK--(Antara/BUSINESS WIRE)-- Herbalife, perusahaan nutrisi global, merampungkan event tahunannya yakni Asia Pacific Extravaganza 2017, yang digelar mulai 19-21 Mei di Bangkok, Thailand, dan memperoleh sambutan meriah. Sebagai event pelatihan bagi para anggota Herbalife di Asia Tenggara, gelaran tahun ini disemarakkan oleh kampanye Herbalife Nutrition yang diikuti oleh 10.000 ribu orang guna menjadi agen perubahan dengan menginspirasi kebiasaan makan yang positif dan gaya hidup yang aktif di masyarakat.
Baca rilis multimedia selengkapnya di sini: http://www.businesswire.com/news/home/20170521005082/en/
Berdasarkan statistik dari World Health Organization (WHO), persentasi orang yang kelebihan berat badan dan kegemukan di Asia Tenggara meningkat dari 19,8% pada 2010 menjadi 22% pada 2014, dengan Malaysia dan Indonesia menunjukkan kenaikan jumlah kelebihan berat badan dan obesitas dibandingkan negara lainnya di kawasan ini. Hal ini menegaskan kian pentingnya mengajarkan kebiasaan makan yang positif dan gaya hidup aktif di antara penduduk di wilayah tersebut, guna memberdayakan mereka dengan berbagai cara berkesinambungan untuk mengatur berat badan mereka secara efektif.
“Dengan tingginya jumlah obesitas, Herbalife Nutrition melihat pentingnya menghadapi isu ini secara berkesinambungan,†kata Stephen Conchie, Senior Vice President and Managing Director, Herbalife Asia Pacific. “Selama bertahun-tahun, kami telah memperjuangkan gaya hidup yang sehat dan aktif, serta mengubah kehidupan orang dengan menyediakan produk nutrisi dan pengendalian berat badan terbaik di dunia. Kami ingin ikut mengedukasi masyarakat akan gaya hidup yang sehat dan aktif.â€
Sorotan penting dalam event ini adalah pidato utama Chief Operating Officer sekaligus Chief Executive Officer baru Herbalife Nutrition (mulai menjabat Juni 2017), Rich Goudis. Ia menguraikan peran setiap anggota dalam menginspirasi kebiasaan makan yang positif dalam lingkup pengaruhnya masing-masing, dan berbagi keterampilan praktis menjadi agen perubahan di masyarakatnya, mengingat adanya megatren termasuk obesitas, penuaan, tingginya biaya perawatan kesehatan dan wirausahawan millennial. Pada kesempatan lain, Dr. Luigi Gratton, Vice President of Nutrition Education and Development Herbalife Nutrition sekaligus Chairman Herbalife Nutrition Advisory Board, juga memimpin lokakarya mengenai sains dan riset di balik filosofi nutrisi Perusahaan tersebut. Hal penting lain event ini mencakup pidato Stephen Conchie, yang menyampaikan peran Herbalife dalam memperjuangkan gaya hidup yang sehat dan aktif di wilayah Asia Tenggara.
Tentang Herbalife
Herbalife adalah perusahaan nutrisi global yang telah merubah kehidupan orang-orang melalui berbagai produk inovatif sejak 1980. Produk-produk nutrisi, pengendali berat badan, energi, kebugaran, dan perawatan tubuh kami tersedia secara eksklusif kepada dan melalui jaringan Independent Herbalife Members kami di lebih dari 90 negara. Kami berkomitmen untuk memerangi kekurangan nutrisi dan obesitas di seluruh dunia dengan menawarkan beragam produk berkualitas tinggi, pelatihan tatap muka dengan anggota Herbalife, dan komunitas yang menginspirasi para pelanggan untuk memiliki hidup yang sehat dan aktif.
Kami mendukung Herbalife Family Foundation (HFF) dan program Casa Herbalife untuk membantu menghadirkan nutrisi yang berkualitas kepada anak-anak yang kurang mampu. Kami juga mensponsori lebih dari 190 atlet, tim, dan event di seluruh dunia, termasuk Cristiano Ronaldo, LA Galaxy dan masih banyak lagi.
Perusahaan ini mempekerjakan lebih dari 8.000 karyawan di seluruh dunia, dan sahamnya diperdagangkan di Bursa Efek New York (NYSE: HLF) dengan penjualan bersih mencapai USD 4,5 miliar pada tahun 2016. Situs Herbalife berisi beragam informasi seputar finansial dan informasi lainnya tentang perusahaan ini di bagian http://ir.Herbalife.com. Investor diharapkan untuk mengunjungi situs Herbalife secara berkala karena informasi yang ada di dalamnya terus diperbarui. Untuk informasi lebih lanjut, kunjungi Herbalife.com atau IAmHerbalife.com.
Lihat versi aslinya di businesswire.com: http://www.businesswire.com/news/home/20170521005082/en/
Kontak
Herbalife Asia Pacific
Daliea Mohamad-Liauw, +852-3589-2643
VP, Corporate Communications
Sumber: Herbalife
Pengumuman ini dianggap sah dan berwenang hanya dalam versi bahasa aslinya. Terjemahan-terjemahan disediakan hanya sebagai alat bantu, dan harus dengan penunjukan ke bahasa asli teksnya, yang adalah satu-satunya versi yang dimaksudkan untuk mempunyai kekuatan hukum.
Pewarta: prwir
Editor: PR Wire
Copyright © ANTARA 2017