Jakarta (ANTARA News) - Facebook dikabarkan akan masuk ke bisnis perangkat keras berupa alat panggilan video bernama Portal.
Portal dirancang untuk menjadi perangkat rumah yang menghubungkan anggota keluarga melalui panggilan video dan berbagai platform media sosial, seperti diberitakan laman Phone Arena.
Perangkat ini diyakini mirip dengan pengeras suara pintar Echo Show dari Amazon yang memiliki layar 7 inci.
Portal dari Facebook akan menggunakan kamera lensa lebar untuk mengenali wajah dan mencocokkannya dengan akun Facebook.
Diperkirakan perangkat ini akan dipasarkan 499 dolar, lebih mahal dari Echo Show yang dijual seharga 230 dolar.
Facebook menolak berkomentar terhadap informasi ini, tapi, CEO Facebook, Mark Zuckerberg, dikabarkan berkata kepada para pegawainya dia tidak peduli keuntungan yang dihasilkan dari Portal selama konsumen tertarik menggunakannya seperti ponsel untuk berkomunikasi dengan keluarga dan teman.
Penerjemah: Natisha Andarningtyas
Editor: Ade P Marboen
Copyright © ANTARA 2018