• Beranda
  • Berita
  • Pharrell Williams akan tampil di NBA All-Star Game

Pharrell Williams akan tampil di NBA All-Star Game

19 Januari 2018 16:07 WIB
Pharrell Williams akan tampil di NBA All-Star Game
Personil band rock hip hop asal Amerika, N.E.R.D Pharrell Williams (2 kiri) dan Chad Hugo (3 kiri), didampingi Artis Manohara (kiri), Promotor Blade Girindra Pradana (3 kiri) dan Rayi RAN (kanan) saat jumpa pers jelang konsernya yang bertajuk N.E.R.D Live in Concert 2011 di Jakarta.(ANTARA/Teresia May)
New York (ANTARA News) - Pharrell Williams dan grup hip-hopnya N.E.R.D. akan tampil di NBA All-Star Game bulan depan yang acaranya akan dibuka oleh aktor sekaligus komedian Kevin Hart.

Turnamen tahunan pemain-pemain berbakat NBA ke-76 tersebut akan digelar pada 18 Februari di Los Angeles dengan lagu kebangsaan akan dibawakan sebelum pertandingan, lagu kebangsaan Amerika dibawakan oleh Fergie dan lagu kebangsaan Kanada dibawakan oleh band rock Barenaked Ladies.

Williams (44), pemenang Grammy Award 11 kali, dinominasikan di Academy Award untuk kedua kalinya tahun lalu sebagai salah satu produser kandidat penghargaan Best Picture, "Hidden Figures". Dilansir AFP, musisi Amerika itu juga dinominasikan untuk kategori Best Original Song untuk lagu "Happy" pada 2014.

N.E.R.D. – singkatan dari No-one Ever Really Dies – merilis album kelima mereka bulan lalu dan lagu pertama "Lemon" yang dinyanyikan bersama Rihanna, menjadi lagu ke-19 produksi Williams di tangga lagu Billboard Hot 100.

Hart (38) akan memulai tur komedi global dan membintangi film yang baru-baru ini dirilis "Jumanji: Welcome to the Jungle".

Penerjemah: Nanien Yuniar
Editor: Fitri Supratiwi
Copyright © ANTARA 2018