Deputi Bidang Protokol, Pers, dan Media Sekretariat Presiden Bey Machmudin dalam keterangan tertulis di Jakarta, Minggu, mengatakan Presiden Joko Widodo yang memulai aktivitas pagi ini dengan jogging di area CFD Solo.
CFD yang digelar di sepanjang Jalan Slamet Riyadi memang selama ini menjadi salah satu pilihan masyarakat Solo untuk menghabiskan hari Minggu pagi.
Di area tersebut rutin diadakan CFD yang biasanya menjadi ajang warga Solo dan sekitarnya berinteraksi.
Sesuai keterangan Bey, Presiden datang ke area CFD sekitar pukul 07.36 WIB.
"Turut hadir bersama Presiden Ibu Negara Iriana Joko Widodo, Kahiyang Ayu, dan Bobby Nasution," sebut Bey.
Selama sekitar setengah jam Presiden berolahraga dan setelah selesai jogging serta berinteraksi dengan masyarakat di area CFD, Presiden kemudian pergi berjalan kaki menuju warung soto Triwindu yang beralamat di Jalan Teuku Umar, Keprabon, Banjarsari, Kota Surakarta.
Tampilan warung soto Triwindu tergolong cukup sederhana.
Hal unik dari warung yang berdiri sejak 1939 ini adalah deretan kursi-kursi kecil yang menghadap meja panjang.
Di bagian tengah meja panjang tersebut terdapat sebuah etalase mini di mana di dalamnya diletakkan piring-piring berisi aneka macam lauk pauk untuk menemani menyantap soto.
Presiden tiba di warung soto Triwindu sekitar pukul 08.14 WIB. Kemudian disusul Ibu Iriana yang datang bersama Kahiyang Ayu dan Bobby Nasution pukul 08.35 WIB.
Sementara putra bungsunya Kaesang Pangarep tampak sudah menunggu di warung soto tersebut.
Presiden yang mengenakan kaos merah lengan panjang dan berkalung handuk tampak duduk bersebelahan dengan Bobby Nasution.
Di depannya duduk Ibu Iriana yang bersebelahan dengan Kahiyang Ayu.
Selesai menyantap soto, Presiden tidak langsung pulang. Presiden sempat mengeluarkan hand phone miliknya dan nge-vlog.
Orang nomor satu di Indonesia ini pun merekam dan bertanya mengenai soto yang sedang dibuat oleh pedagang di warung soto tersebut.
Selesai nge-vlog, Presiden dan keluarga kemudian meninggalkan warung soto Triwindu sekitar pukul 09.13 WIB.
Pewarta: Hanni Sofia
Editor: Aditia Maruli Radja
Copyright © ANTARA 2018