Menikmati suasana restoran New York di Jakarta

5 April 2018 16:38 WIB
Menikmati suasana restoran New York di Jakarta
Makanan di restoran Vong Kitchen, Jakarta (ANTARA News/ Nanien Yuniar)
Jakarta (ANTARA News) - Tak perlu jauh-jauh bila ingin menikmati restoran bergaya New York, cukup sambangi Vong Kitchen di SCBD, restoran dengan New York grill style yang didirikan oleh chef kenamaan Jean-Georges Vongerichten bersama putranya Cedric Vongerichten.

Vong Kitchen adalah restoran pertama dari Jean-Georges dan Cedric yang hadir di Indonesia. 

Makanan Prancis-Amerika yang disajikan sudah disesuaikan dengan selera masyarakat Indonesia.

"Sebisa mungkin kami memakai bahan lokal," kata Cedric yang mendapatkan bahan-bahan masakan dari pasar tradisional.

"Kami juga harus menyesuaikan bahan-bahan karena orang Indonesia lebih suka makanan pedas," imbuh dia di Jakarta, Kamis.
Makanan di restoran Vong Kitchen, Jakarta (ANTARA News/ Nanien Yuniar)

Pengunjung bisa mencoba "sambal bule" bila ingin menambah rasa pedas di piringnya. Menurut salah satu pelayan, sambalnya dinamakan seperti itu karena dibuat oleh koki bule.

Anda bisa menikmati tuna yang dimasak mirip sehingga garing di luar dan lembut di dalam, bentuknya menyerupai sushi. 

Juga ada tempura cumi yang renyah, ayam goreng istimewa dengan saos habanero dilengkapi jagung manis, pizza truffle yang berisi jamur truffle hitam, telur dan perpaduan tiga keju.
 
Makanan di restoran Vong Kitchen, Jakarta (ANTARA News/ Nanien Yuniar)

Makanan penutupnya tak kalah istimewa. Jangan lewatkan molten chocolate cake yang biasa dikenal dengan chocolate lava cake. 

Kue yang berisi lelehan cokelat di dalamnya ini diklaim pertama kali dibuat oleh Jean-Georges pada 1987.

Cedric menuturkan, ayahnya yang sudah mendapatkan penghargaan tiga bintang Michelin, penghargaan elit di dunia kuliner, membuat molten chocolate cake secara tidak sengaja.

Awalnya dia ingin membuat kue cokelat biasa, tapi karena sebuah kesalahan ternyata kue itu belum terlalu matang di bagian dalamnya. 

Selain kue terkenal ini, pengunjung juga bisa mencicipi salted caramel sundae yang dilengkapi kacang karamel, popcorn serta hot fudge.

Pewarta: Nanien Yuniar
Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2018