Yohana mengajak seluruh perempuan Indonesia untuk bangkit melihat potensi dan aset diri demi melanjutkan perjuangan R.A. Kartini mengangkat harkat dan martabat perempuan.
"Melanjutkan perjuangan Kartini agar dapat berjalan setara dengan kaum laki laki menuju Planet 5050 Tahun 2030," katanya.
Yohana menegaskan penanganan masalah kekerasan terhadap perempuan menjadi salah satu aspek perjuangan yang paling penting dan mendesak untuk dilakukan sebagai langkah utama guna mewujudkan kesetaraan.
"Kasus kekerasan terhadap perempuan masih cukup tinggi baik fisik, psikis dan penelantaran terhadap perempuan yang meningkat," kata Yohana.
Baca juga: Ibu Negara peringati Hari Kartini di Bogor
Baca juga: Pemerintah siapkan Perppu atasi tingginya perkawinan anak
Pewarta: Agus Salim
Editor: Gilang Galiartha
Copyright © ANTARA 2018