Sekolah diminta untuk meningkatkan kesadaran siswa mengenai isi kekerasan dan tidak sopan daring dan dampak negatif dari permainan daring, kata Xinhua --yang dipantau Antara di Jakarta, Rabu pagi. Mereka diminta untuk menyediakan bantuan serta panduan buat siswa yang memperlihatkan tanda kecanduan permainan atau isi semacam itu, kata Kementerian itu di dalam siaran pers.
Mereka juga mesti memperketat penanganan akses ke Internet di dalam lingkungan sekolah serta mengatur penggunaan telepon genggam oleh siswa.
Kementerian tersebut juga menyiarkan surat terbuka buat orang tua, dan menyeru mereka agar lebih menyadari masalah tersebut dan lebih banyak campur-tangan.
Li Mingxin, Kepala Sekolah Dasar Beijing, mengatakan kepada Xinhua bahwa kebijakan itu sangat diperlukan dan penting.
Li mengakui bahwa penggunaan telepon genggam dan akses mudah ke Internet telah mengakibatkan masalah di kalangan sejumlah siswa dan di dalam managemen sekolah. Ia juga menyatakan kebijakan Kementerian Pendidikan mendukung sekolah untuk mendisiplinkan siswa yang menggunakan telepon genggam.
Baca juga: Kecanduan internet "sama" seperti Narkoba
Pewarta: Chaidar Abdullah
Editor: Ida Nurcahyani
Copyright © ANTARA 2018