Informasi yang diterima Antara di Muara Teweh, Senin malam menyebutkan anak tersebut tenggelam pada Senin (14/5) malam sekitar pukul 19.00 WIB di Sungai Barito di desa setempat.
Korban yang merupakan putri dari Norhajami itu tenggelam di warung makan terapung Benao Lestari di Desa Benao.
Penyebab terjatuhnya anak balita tersebut masih belum diketahui.
Sementara Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah Barito Utara Gazali melalui Kasi Kedaruratan dan Logistik Rizali Hadi membenarkan ada seorang anak perempuan yang tenggelam di lanting (bangunan terapung) di Sungai Barito di wilayah Desa Benao.
"Kami baru menerima laporan anak balita tenggelam sekitar pukul 21.00 WIB," katanya.
Menurut Rizali, saat ini pihaknya menurunkan empat orang personel BPBD ke lokasi tenggelamnya balita itu.
"Petugas kami sedang dalam perjalanan ke Desa Benao menggunakan perahu cepat (speedboat) untuk membantu mencari korban," kata dia.
Pewarta: Kasriadi
Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2018