PM Modi dijadwalkan akan berkunjung ke Indonesia melalui Bandar Udara Internasional Soekarno-Hatta, Jakarta.
"Perdana Menteri (PM) India Shri Narendra Modi akan tiba di Indonesia tanggal 29 Mei malam dan mulai sibuk dengan diawali pertemuan dengan Presiden RI Joko Widodo tanggal 30 Mei," kata Duta Besar India untuk Indonesia Pradeep Kumar Rawat dalam jumpa pers di Jakarta, Senin.
Dia menuturkan PM Modi akan meninggalkan Indonesia pada 31 Mei pagi.
Setelah Indonesia, PM Modi akan singgah sebentar di Kuala Lumpur, Malaysia pada 31 Mei 2018 untuk menemui Perdana Menteri Malaysia yang baru terpilih Mahathir Mohammad.
Selanjutnya, PM Modi juga akan melakukan kunjungan resmi ke Singapura pada 31 Mei-2 Juni 2018 atas undangan Perdana Menteri Singapura Lee Hsien Loong.
Kunjungan resmi PM Modi di Jakarta dan Singapura meliputi antara lain pertemuan bilateral dengan para pemimpin negara, perundingan tingkat delegasi serta pertemuan dengan komunitas bisnis dan masyarakat India.
Di Singapura, PM Modi juga dijadwalkan untuk menyampaikan pidato kunci pada Dialog Shangri-la ke-17.
Pemerintah India sangat mementingkan hubungannya dengan kawasan ASEAN dan berkomitmen untuk memperdalam hubungannya dengan masing-masing negara anggota ASEAN, dalam kerangka Kebijakan "Act East".
Kunjungan tersebut akan memungkinkan para pemimpin untuk membahas masalah-masalah bilateral, kawasan dan internasional yang menjadi kepentingan bersama.
Kedatangan PM Modi merupakan kunjungan resmi pertama ke Indonesia sebagai balasan atas kunjungan kenegaraan Presiden Joko Widodo ke India pada Desember 2016 dan ketika menghadiri ASEAN-India Commemorative Summit pada Januari 2018.
PM Modi dan Presiden Joko Widodo rencananya akan membahas isu-isu bilateral, regional dan global. Agenda bilateral akan mencakup area kerja sama yang ditujukan untuk keuntungan bersama di bidang politik, pertahanan dan keamanan, maritim, ekonomi serta penguatan hubungan antarmasyarakat dan kebudayaan.
Terkait agenda pembicaraan regional dan global, Presiden RI dan PM India akan membahas kondisi dan tantangan yang dihadapi bersama di kawasan dan global saat ini serta cara bagi kedua negara bekerjasama dan berkontribusi nyata bagi penciptaan kawasan dan dunia yang damai, aman dan sejahtera.
Kunjungan PM Narendra Modi juga dilaksanakan dalam rangka menyambut peringatan 70 tahun hubungan diplomatik Indonesia-India pada 2019.
Dalam rangkaian acara kunjungan, akan diselenggarakan pula pertemuan kedua Indonesia-India CEO Forum. Forum ini akan dihadiri oleh para CEO Indonesia dan India yang akan menghasilkan rekomendasi bersama untuk kemudian disampaikan kepada Presiden Joko Widodo dan PM Narendra Modi.
Dalam kunjungan PM India tersebut, kemitraan strategis Indonesia dan India juga akan didorong melalui penandatanganan sejumlah nota kesepahaman.
Baca juga: Jokowi dan PM India akan bicarakan pertahanan
Pewarta: Martha Herlinawati S
Editor: Fitri Supratiwi
Copyright © ANTARA 2018