Hingga Minggu siang, puluhan warga tersebut telah dipulangkan ke rumah masing-masing setelah mendapatkan perawatan intensif di Puskesmas Ciranjang dan tidak ada yang dirujuk ke RSUD Cianjur.
Kepala Dinas Kesehatan Cianjur, Tresna Gumilar pada wartawan mengatakan, berdasarkan catatan jumlah warga yang mengalami keracunan mencapai 79 orang, beberapa diantaranya merupakan anak-anak dan orang lanjut usia.
"Rata-rata mereka mengalami gejala pusing, mual, hingga diare. Petugas kesehatan di Puskesmas Ciranjang langsung melakukan penanganan terutama pada anak-anak dan lansia karena mereka rentan mengalami dehidrasi," katanya.
Menjelang siang, semua korban keracunan sudah dipulangkan karena kondisinya sudah membaik. Tidak satupun korban yang dirujuk ke rumah sakit.
Namun pihaknya akan tetap melakukan pengecekan ke lingkungan warga untuk memastikan kondisinya terus membaik setelah mendapat penanganan.
Puluhan warga Kampung Cicurug, Desa Ciranjang, Kecamatan Ciranjang, mengalami keracunan hingga harus mendapatkan perawatan medis di Puskesmas Ciranjang, Sabtu (30/6) sore, diduga keracunan hidangan pada acara hajatan.
Kapolsek Ciranjang Kompol Lubis mengatakan pihaknya langsung mendatangi rumah hajatan untuk mengambil sampel makanan yang diduga penyebab puluhan warga keracunan.
(KR-FKR/S023)
Pewarta: Ahmad Fikri
Editor: Tasrief Tarmizi
Copyright © ANTARA 2018