• Beranda
  • Berita
  • Kompor meledak di Sukabumi hanguskan empat rumah

Kompor meledak di Sukabumi hanguskan empat rumah

11 Juli 2018 18:15 WIB
Kompor meledak di Sukabumi hanguskan empat rumah
ilustrasi kebakaran rumah, ilustrasi kebakaran pemukiman malam, kebakaran malam (ANTARA News / Insan Faizin Mub)
Sukabumi (ANTARA News) - Akibat ledakan dari kompor yang tengah digunakan memasak, empat rumah di Kampung Baros, Kabupaten Sukabumi, Jawa Barat, hangus terbakar bahkan satu diantaranya rata dengan tanah, Rabu.

"Dari penyelidikan sementara, kebakaran tersebut berasal dari ledakan kompor dari salah satu rumah," kata Bhabinkamtibmas Desa Neglasari dan Wangunreja Polsek Nyalindung Bripka Sutrisno di Sukabumi, Rabu.

Informasi yang dihimpun, musibah kebakaran yang terjadi di?RT 03/04, Desa Neglasari, Kecamatan Nyalindung tersebut berawal dari salah satu rumah warga. Tiba-tiba api membesar dan merembet ke rumah yang ada di sebelahnya.

Api cepat membesar karena selain banyaknya bahan dan barang yang mudah terbakar, juga cuaca cukup kering dan angin kencang. Sehingga saat mobil pemadam kebakaran tiba di lokasi api sudah membesar dan baru bisa dipadamkan beberapa jam kemudian.

Pada musibah ini tidak ada korban jiwa, namun lima kepala keluarga harus kehilangan tempat tinggal dan mengungsi sementara ke rumah saudara atau kerabatnya karena rumah mereka tidak bisa lagi ditinggali.

"Untuk kerugian ditaksir mencapai Rp200 juta, korban bencana ini sudah kami ungsikan ke tempat yang lebih aman dan warga diimbau tidak mendekati lokasi kebakaran khawatir terjadi hal-hal yang tidak diinginkan," tambahnya.

Hingga saat ini warga yang menjadi korban masih berada di sekitar lokasi mencari barang dan harta bendanya yang bisa diselamatkan atau masih bisa digunakan.

Pewarta: Aditia Aulia Rohman
Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2018