• Beranda
  • Berita
  • Ini 10 artis nasional yang "nyaleg" di NasDem Jawa Barat

Ini 10 artis nasional yang "nyaleg" di NasDem Jawa Barat

16 Juli 2018 20:57 WIB
Ini 10 artis nasional yang "nyaleg" di NasDem Jawa Barat
Ketua DPW Partai Nasdem Jabar Saan Mustopa (kedua kanan) mendaftarkan bakal calon anggota legislatif Jabar di KPU Jabar, Bandung, Jawa Barat, Senin (16/7/2018). DPW Nasdem Jawa Barat mendaftarkan 120 bakal calon anggota legislatif provinsi dan kabupaten/kota untuk mengikuti Pemilihan Legislatif 2019. (ANTARA /M Agung Rajasa)
Bandung (ANTARA News) - Ketua DPW Partai NasDem Jawa Barat, Saan Mustopa mengatakan partainya menempatkan sekitar 10 artis untuk ikut berlaga di Pemilihan Legislatif (Pileg) Tahun 2019 di 15 daerah pemilihan untuk Provinsi Jawa Barat.

"Ada sekitar 10 artis yang gabung dengan kami, mereka semua siap ikut serta dalam Pileg 2019 untuk dapil Jawa Barat," kata Saan Mustopa, di Kantor KPU Jawa Barat Jalan Garut Kota Bandung, Senin.

Ia menuturkan ke-10 artis yang ikut mencalonkan diri sebagai bakal calon anggota legislatif dari Partai NasDem diantaranya Syahrul Gunawan, caleg DPR RI untuk Dapil V (Kabupaten Bogor), Nurul Komar dan Dian Sastra Dapil VIII (Indramayu, Kota Cirebon dan Kabupaten Cirebon).

Kemudian Krisna Mukti, untuk Dapil X (Kuningan, Ciamis, Banjar, Pangandaran), Lucky Hakim Dapil VI (Kota Depok dan Kota Bekasi) dan Olla Ramlan Dapil IV (Sukabumi dan Kota Sukabumi).

Sementara itu, presenter senior Farhan Dapil Jawa Barat I (Kota Bandung dan Kota Cimahi).

Saan mengatakan partainya mencari publik figur yang bukan hanya punya popularitas namun juga punya nilai elektabilitas memadai.

"Jadi artis atau orang populer belum tentu punya elektabilitas. Kita cari yang populer dan punya elektabilitas. Berikutnya dia punya hasrat, kemauan dan komitmen terjun ke dunia politik," katanya.

Menurut dia, sebelum menentukan figur berlatar belakang artis maju di Pileg 2018 pihaknya melakukan diskusi panjang, salah satu contohnya adalah dipercayanya Olla Ramlan maju di Daerah pemilihan IV Jawa Barat.

"Saya diskusi dengan Olla Ramlan kenapa tertarik ke bidang politik, dia merasa bahwa untuk dunia entertainment dia sudah melampauinya, dia ingin mengabdikan dirinya di politik agar lebih bermanfaat buat masyarakat," kata Saan.

Baca juga: Olla Ramlan, bakal caleg NasDem dapil IV Jabar
Baca juga: Nafa Urbach pilih Nasdem karena tanpa mahar
Baca juga: NasDem: Chris John bukan sekadar "vote getter"

Pewarta: Ajat Sudrajat
Editor: Aditia Maruli Radja
Copyright © ANTARA 2018