Tangsel (ANTARA News) - Menteri Perindustrian Airlangga Hartarto bersama Presiden Joko Widodo resmi meluncurkan mobil pedesaan atau Alat Mekanis Multiguna Pedesaan (AMMDes) pada ajang Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2018.Ke depannya, kemampuan pasok tersebut akan terus didorong untuk ditingkatkan. Untuk itu, dengan bangga kami sampaikan bahwa AMMDes telah siap untuk diluncurkan pada hari ini, pada pembukaan GIIAS 2018
"Setelah perjalanan panjang, dan dilakukan serangkaian uji coba dan pengembangan, AMMDes telah memasuki tahapan produksi massal," kata Airlangga saat memberikan sambutan pada pembukaan GIIAS 2018 di Tangerang Selatan, Kamis.
Airlangga menyampaikan, PT Kiat Mahesa Wintor Indonesia (PT KMWI) selaku produsen AMMDes telah membangun komitmen kerjasama dengan lebih dari 70 industri komponen dalam negeri untuk siap menjadi pemasok komponen AMMDes dan sebagian merupakan IKM.
Saat ini, Industri dalam negeri telah mampu memproduksi 185 jenis komponen atau setara 70 persen dari nilai harga AMMDes.
"Ke depannya, kemampuan pasok tersebut akan terus didorong untuk ditingkatkan. Untuk itu, dengan bangga kami sampaikan bahwa AMMDes telah siap untuk diluncurkan pada hari ini, pada pembukaan GIIAS 2018," papar Airlangga.
Pada GIIAS 2018 ini Kementerian Perindustrian memfasilitasi produsen AMMDes untuk ikut tampil pada anjungan Kementerian Perindustrian yang bertempat di hall 3D, dengan mengusung tema “AMMDes Karya Anak Bangsa - Satu Alat Banyak Manfaat”.
Anjungan tersebut menampilkan tujuh unit AMMDes dengan variasi aplikasi pemutih beras, pemecah gabah, pompa dan genset untuk mendukung peningkatan produktivitas pertanian di pedesaan.
Airlangga dan Jokowi sempat berkunjung ke anjungan AMMDes dan mencoba beberapa kendaraan.
"Yang penting produktivitasnya untuk pedesaan," tukas Presiden Jokowi sesaat usai mencoba naik salah satu jenis AMMDes.
Baca juga: Presiden dan Menperin naik AMMDES di GIIAS
Pewarta: Sella Panduarsa Gareta
Editor: Royke Sinaga
Copyright © ANTARA 2018