Pada saat pasangan calon presiden dan calon wakil presiden (capres-cawapres) mendaftar di KPU, para relawan yang memenuhi separuh ruas Jalan Imam Bonjol di depan kantor KPU, terus berteriak-teriak yel-yel, "Hidup Jokowi" atau "Jokowi dua periode".
Demikian juga ketika pandangan relawan ke pintu gerbang utama kantor KPU, terhalang oleh mobil jip mercy milik pasukan pengaman presieen (paspampres), para relawan tersebut, meminta agar mobil dipindahkan dengan berteriak yel-yel. "Majukan mobilnya.... " berulang-ulang.
Seorang perwira polisi yang tanggap dengan teriakan relawan, kemudian bertanya, apa yang diiinginkan.
Para relawan menjawab, agar mobil jip Paspampres dapat dimajukan atau dimundurkan, sehingga tidak menutupi pandangan ke kantor KPU.
Polisi tersebut kemudian menyampaikan kepada Paspampres, dan mobil jip dimundurkan beberapa meter.
Relawan yang datang dengan kendaraan terbuka, dilengkapi pengeras suara, juga menghidupkan tape rekorder yang berisi lagu. Ada juga relawan yang membawa alat musik gamelan, dan memainnya di tengah keramaian.
Di depan kantor KPU juga diramaikan oleh petugas polisi dan wartawan. Sejumlah pengurus parpol yang hadir juga tampak berdiri di bagian luar gedung KPU.
Setelah selesai mendaftar, pasangan Jokowi dan Ma'ruf Amin, beserta rombongan dijadwalkan akan melakukan sholat Jumat di Masjid Sunda Kelapa.
Baca juga: Jokowi janjikan blok migas untuk kemakmuran rakyat
Baca juga: Jokowi: Ma`ruf Amin berpengetahuan luas soal ekonomi
Pewarta: Riza Harahap
Editor: Kunto Wibisono
Copyright © ANTARA 2018