• Beranda
  • Berita
  • Laporan dari Mekkah - Enam anggota jamaah meninggal saat wukuf

Laporan dari Mekkah - Enam anggota jamaah meninggal saat wukuf

20 Agustus 2018 20:25 WIB
Laporan dari Mekkah - Enam anggota jamaah meninggal saat wukuf
Jamaah haji Indonesia keluar dari tenda di Arafah, Arab Saudi, setelah hujan yang sempat mengguyur kawasan itu reda pada Minggu malam (20/08/2018). (ANTARA/Anom Prihantoro)
Mekkah, (ANTARA News) - Sebanyak enam orang jamaah Indonesia meninggal saat berlangsungnya wukuf di Arafah dengan berbagai penyebab tapi tidak ada yang wafat karena efek badai yang sempat menerpa Padang Arafah pada Minggu (19/8) malam.

Data per pukul 12.00 WIB, enam jamaah yang meninggal itu berasal dari lima embarkasi berbeda.

Jamaah meninggal berasal dari embarkasi Surabaya sebanyak dua orang dan satu dari embarkasi Solo, Jakarta-Bekasi, Jakarta-Pondok Gede dan Aceh.

Berikut daftar nama enam jemaah meninggal tersebut.

1. Saripah Marsip embarkasi JKG-46 wafat pada 19 Agustus.

2. Yusuf Lewa embarkasi SUB-65 wafat pada 19 Agustus.

3. Qomariyah binti Abdulloh embarkasi SUB-06 wafat pada 19 Agustus.

4. Patonah binti Carta embarkasi JKS-80 wafat pada 19 Agustus.

5. Siti Rofingah Dahlan embarkasi SOC-91 wafat pada 20 Agustus.

6. Siti Halimah binti Ahmad Dahlan embarkasi BTJ-6 wafat pada 20 Agustus.*

 

Baca juga: Laporan dari Mekkah - Panpel: WNI selamat usai angin kencang arafah

Baca juga: Laporan dari Mekkah - Ruang dan waktu utama ibadah bertemu dalam wukuf di Arafah


 

Pewarta: Anom Prihantoro
Editor: Erafzon Saptiyulda AS
Copyright © ANTARA 2018