• Beranda
  • Berita
  • Sukima Switch senang lagu anime "Naruto" karyanya bisa diterima

Sukima Switch senang lagu anime "Naruto" karyanya bisa diterima

9 September 2018 10:06 WIB
Sukima Switch senang lagu anime "Naruto" karyanya bisa diterima
Duo musisi Sukima Switch yakni keyboardis Shintaro Tokita (kiri) dan vokalis Takuya Ohashi (kanan) dalam Indonesia -Japan Music Festival di Jakarta, Sabtu (8/9/2018). (Antara News/Aji Cakti)
Jakarta (ANTARA News) - Duo musisi asal Jepang yakni Sukima Switch sangat senang bahwa lagu - lagu mereka dalam anime "Naruto" dapat diterima masyarakat.

"Walaupun lagu tema opening dan film yang kami bawakan ini musikalitasnya berbeda, kami sangat senang masyarakat luas bisa menerimanya," ujar Sukima Switch di Jakarta, Sabtu (8/9).

Mereka juga mengatakan bahwa mereka sangat senang sekali bisa mengisi lagu tema opening dan film dalam seri "Naruto" yang merupakan salah satu anime terkenal merupakan salah satu anime terkenal di dunia.

Dalam penampilannya di Indonesia - Japan Music Festival yang berlangsung di Plaza Tenggara, Gelora Bung Karno, Sukima Switch tampil menghibur fans Indonesianya dengan menyanyikan sekitar tujuh lagu.

Sayangnya dalam penampilan tersebut, duo musisi itu tidak sempat membawakan lagu tema opening "Naruto".

"Dalam kesempatan festival kali ini kami tidak sempat untuk menyanyikannya, namun lain kali mudah-mudahan kami diberikan kesempatan lagi supaya bisa menyanyikannya lagu-lagu tema 'Naruto' tersebut,'" kata mereka.

Sukima Switch merupakan duo musisi yang dikenal membawakan lagu tema opening "Naruto Shippuden" berjudul "Line".

Selain itu, duo musisi asal Jepang itu juga pernah mengisi lagu tema "Hoshi no Utsuwa" untuk film anime "Naruto".
 

Pewarta: Aji Cakti
Editor: Ida Nurcahyani
Copyright © ANTARA 2018