Maruti Suzuki genjot produksi Baleno Hatchback

13 September 2018 06:16 WIB
Maruti Suzuki genjot produksi Baleno Hatchback
Suzuki Baleno Hatchback. (ANTARA News/Alviansyah)
New Delhi (ANTARA News) - Maruti Suzuki India pada Rabu (12/9) mengumumkan telah meningkatkan produksi Baleno Hatchback guna mengurangi masa tunggu (inden) agar kendaraan lebih cepat dikirimkan kepada konsumen.

Diluncurkan Oktober 2015, Baleno merupakan salah satu model populer dari Maruti Suzuki dan salah satu dari lima mobil terlaris India sejak Maret 2017.

Maruti Suzuki telah menjual lebih dari 450.000 unit Baleno secara kumulatif sejak peluncurannya.

"Permintaan tinggi untuk Baleno sejak peluncurannya adalah bukti dari teknologi, desain dan pengalaman terhadap pelanggan terbaik dari kami. Ketersediaan Baleno mendapat dorongan dengan pengoperasian pabrik Suzuki Motor Gujarat dengan kapasitas penuh 250.000 unit per tahun," kata Direktur Eksekutif Senior Maruti Suzuki, RS Kalsi, dilansir Economic Times.

Ia menjelaskan bahwa dengan ketersediaan unit itu, penjualan bulanan rata-rata Baleno menyentuh 18.000 unit dalam 8 bulan terakhir, naik dibandingkan rata-rata 14.000 unit pada Januari- Agustus 2017.

Baca juga: Suzuki akan ekspor All New Ertiga ke 29 negara

Baca juga: NMAA pastikan Suzuki dan Datsun ikuti IMX 2018

Penerjemah: Alviansyah Pasaribu
Editor: Fitri Supratiwi
Copyright © ANTARA 2018