• Beranda
  • Berita
  • Indonesia raih tiga emas Kejuaraan Asia Track 2018 di India

Indonesia raih tiga emas Kejuaraan Asia Track 2018 di India

21 September 2018 22:49 WIB
Indonesia raih tiga emas Kejuaraan Asia Track 2018 di India
Pebalap putri Indonesia, Crismonita Dwi Putri (tengah) berdiri di podium untuk menerima medali emas nomor time trial 500 meter pada Kejuaraan Asia Track 2018 di Indira Gandhi Sport Complex India, Jumat. Pada hari pertamaa pelaksanaan kejuaraan, Indonesia mengemas tiga emas dan satu perak. (Antara/HO/ISSI)

Hasil yang cukup bagus. Sejak awal kami memang memberi kesempatan pada pebalap untuk terus mengikuti perlombaan. Apalagi kejuaraan di India ini juga menjadi rangkaian untuk mengumpulkan poin Olimpiade

Jakarta (ANTARA News) - Timnas balap sepada Indonesia tampil gemilang pada hari pertama pelaksanaan Kejuaraan Asia Track 2018 di Indira Gandhi Sport Complex, New Delhi, India, Jumat setelah mampu meraih tiga medali emas dan satu perak.

"Hasil yang cukup bagus. Sejak awal kami memang memberi kesempatan pada pebalap untuk terus mengikuti perlombaan. Apalagi kejuaraan di India ini juga menjadi rangkaian untuk mengumpulkan poin Olimpiade," kata manajer timnas Indonesia, Budi Saputra saat dikonfimasi dari Jakarta.

Emas pertama timnas disumbangkan oleh pebalap putri Crismonita Dwi Putri yang menjadi yang terbaik dari nomor Time Trial 500 meter dengan catatan waktu 36,402 detik. Untuk medali perak direbut pebalap Indonesia lainnya, Elga Kharisma Novanda dengan waktu 36,404 detik. Perunggu direbut pebalap India, Sonali dengan waktu 37,140 detik.

Berikutnya medali emas dipersembahkan oleh tim sprint putra elite yang digawangi oleh Terry Yudha, Puguh Admadi dan Rio Akbar dengan waktu 45,848 detik. Pada babak final trio timnas ini sukses mengalahkan tim asal India yang diperkuat oleh Apolonious, Sanu Raj Paul dan Sahil Kumar yang mengemas waktu 47,103.

Crismonita Dwi Putri dan Elga Kharisma Novanda menambah kebahagian timnas Indonesia dengan meraih medali emas dari tim sprint putri yang difinal mengalahkan pasangan tuan rumah India, Deborah dan M Sonali Chanu.

Menurut Budi, peluang untuk meraih tambahan medali emas masih terbuka karena pebalap terbaik Indonesia saat ini itu masih akan turun di beberapa nomor perlombaan.

"Besok, Sabtu (22/9) mereka akan turun di nomor sprint 200 meter putra dan putri. Untuk putra yang turun Puguh dan Terry Yudha, sedangkan untuk putri Crismonita Dwi Putri dan Elga Kharisma Novanda. Tapi Crismon kondisi kurang bagus, kena flu,' kata Budi menambahkan.

Pria asal Purwokerto Jawa Tengah itu menjelaskan hasil di India itu dinilai cukup bagus mengingat akan dijadikan modal untuk mencari poin Olimpiade berikutnya. Setelah turun di India, Crismonita Dwi Putri dan kawan-kawan akan turun di kejuaraan di Thailand dan Malaysia.

"Untuk puncaknya kami harapkan mereka mampu meraih hasil terbaik di Asian Championship di Jakarta nanti. Banyak berlomba, kemampuan mereka pasti lebih terasah. Semoga mereka terus menunjukkan tren positif," kata Budi menegaskan.

Pewarta: Bayu Kuncahyo
Editor: Tasrief Tarmizi
Copyright © ANTARA 2018