• Beranda
  • Berita
  • Garuda siapkan 10 penerbangan tambahan selama Pertemuan IMF

Garuda siapkan 10 penerbangan tambahan selama Pertemuan IMF

24 September 2018 19:50 WIB
Garuda siapkan 10 penerbangan tambahan selama Pertemuan IMF
Ilustrasi: Pesawat Garuda Indonesia saat akan mendarat di Bandara Heathrow London, Inggris. (ANTARA News/Zeynita Gibbons)

"...perhelatan IMF - World Bank Group Annual Meetings tersebut menjadi salah satu moment untuk meningkatkan exposure Garuda Indonesia sebagai maskapai global"

Jakarta (ANTARA News) - Garuda Indonesia menyiapkan sebanyak 10 penerbangan tambahan selama penyelenggaraan perhelatan forum perekonomian terbesar di dunia International Monetary Fund (IMF) - World Bank Group Annual Meetings 2018 di Bali pada 12-14 Oktober.

"Untuk mendukung kesuksesan forum perekonomian dunia terbesar tersebut, Garuda Indonesia akan mempersiapkan sedikitnya 10 penerbangan tambahan ke Bali, serta melakukan penyesuaian rute penerbangan dari kota lain ke Bali," kata Direktur Niaga Garuda Indonesia Pikri Ilham Kurniansyah, dalam keterangannya, di Jakarta, Senin.

Pikri menambahkan, dalam kaitan dengan acara tersebut diatas, Garuda Indonesia juga telah dipilih oleh pihak penyelenggara sebagai appointed airline untuk menerbangkan para delegasi dari seluruh dunia ke Bali.

Adapun acara IMF - World Bank Group Annual Meetings 2018 di Bali ini diperkirakan akan diikuti oleh sekitar 21 ribu delegasi yang berasal dari 189 negara.

Lebih lanjut, tambahan penerbangan berupa extra flight terdiri dari rute Denpasar-Singapura-Denpasar pada periode 06-11 Oktober dan 15-18 Oktober 2018 menggunakan pesawat Boeing 737-800 dengan kapasitas 162 kursi.

Selain penerbangan tambahan, Garuda Indonesia juga akan melakukan penyesuaian rute penerbangan (rerouting) Bangkok-Jakarta pp dan Kuala lumpur-Jakarta pp menjadi Bangkok-Denpasar-Jakarta pp dan Kuala Lumpur -Denpasar-Jakarta pp pada periode 06 -11 Oktober dan periode 15-18 Oktober 2018.

"Ditunjuknya appointed airline bagi perhelatan IMF - World Bank Group Annual Meetings tersebut menjadi salah satu moment untuk meningkatkan exposure Garuda Indonesia sebagai maskapai global. Selain itu juga sebagai sarana dalam menunjukan keunggulan layanan penerbangan bintang lima Garuda Indonesia sebagai National Flag Carrier yang mengimplementasikan keramahtahan Indonesia dan keragaman budaya Indonesia," katanya.

Dalam kesempatan ini Garuda Indonesia juga memberikan opsi layanan penerbangan aliansi SkyTeam yang terdiri dari 20 maskapai dengan destinasi lebih dari 1078 kota-kota di dunia, serta menyediakan layanan tour & hospitality delegasi untuk IMF - World Bank Group Annual Meetings selama di Bali dan untuk tujuan Beyond Bali.

Melalui Bali, Garuda Indonesia saat ini melayani sebanyak 320 penerbangan perminggunya ke kota-kota di domestik dan kota-kota di Asia Tenggara, kawasan Tiongkok, Korea, Jepang dan Australia.


Baca juga: Bandara Ngurah Rai siap 100 persen sambut Pertemuan IMF-WB

 

Pewarta: Juwita Trisna Rahayu
Editor: Risbiani Fardaniah
Copyright © ANTARA 2018