"Saya ingin mengkampayekan gaya hidup sehat sekaligus kampanye yang mempersatukan. Karena seperti kita ketahui, olahraga adalah sarana mempersatu," kata Sandiaga dalam keterangan tertulis yang diterima di Jakarta, Selasa.
Mantan Wakil Gubernur DKI Jakarta yang rajin puasa Senin-Kamsi ini mengapresiasi antusias warga sepanjang jalan yang dilaluinya saat bersepeda. Bahkan teriakan yang mengelu-elukan namanya disampaikan oleh masyarakat sepanjang perjalanan.
"Setelah ini, saya akan mampir ke Pasar Wage, menyerap aspirasi sekaligus mengecek harga-harga di pasar tradisional terbesar di Purwokerto ini," kata pasangan dari Calon Presiden RI, Prabowo Subianto.
Saat tiba di pasar Wage, banyak pedagang mengeluhkan stabilitas harga pangan. Mereka berharap pemerintah mampu menyusun kebijakan yang adil dan makmur dalam menekan harga sehingga daya beli masyarakat tetap terjaga.
"Pak, titip, pak, harga sembako mahal," teriak salah seorang pedagang Pasar Wage.
Sandiaga mengenakan kaos berwarna biru saat bersepeda pagi. Selama berkegiatan di Purwokerto, dia ditemani oleh Ketua MPR RI dan Politikus PAN Zulkifli Hasan.
Pewarta: Susylo Asmalyah
Editor: Unggul Tri Ratomo
Copyright © ANTARA 2018