Indonesia turunkan Beto-Lilipaly kontra Myanmar

10 Oktober 2018 18:37 WIB
Indonesia turunkan Beto-Lilipaly kontra Myanmar
Pesepak bola Indonesia Alberto Goncalves saat merayakan golnya kegawang Laos pada laga penyisihan Grup A cabang sepak bola Asian Games 2018 yang berlangsung di Stadion Patriot Bekasi Jawa Barat, Jumat (17/8/2018). (INASGOC/Carlie/Sup/18)
Cikarang, Jawa Barat (ANTARA News) - Tm nasionak sepak bola Indonesia menurunkan dua pekain naturalisasi Alberto "Beto" Goncalves dan Stefano Lilipaly dalam laga persahabatan internasional FIFA melawan Myanmar di Stadion Wibawa Mukti, Cikarang, Jawa Barat, Rabu. 

Untuk membantu Beto dan Lilipaly, pelatih timnas Indonesia Bima Sakti memainkan Irfan Jaya dan Febri Hariyadi di sisi sayap. 

Kemudian, Evan Dimas Darmono diplot sebagai pengatur serangan skuat berjuluk tim Garuda tersebut. Adapun posisi kapten timnas Indonesia diberikan kepada bek Fachruddin Aryanto. 

Berikut susunan pemain kedua tim. 

Indonesia: Andritany Ardhiyasa, Fachruddin Aryanto (kapten), Ricky Fajrin, I Putu Gede, Alfath Faather, Evan Dimas, Zulfiandi, Irfan Jaya, Febri Hariyadi, Stefano Lilipaly, Alberto Goncalves. 

Myanmar: Sann Sat Naing, Htike Htike Aung, Thein Than Win, David Htan (kapten), Hlaing Bo Bo, Ye Ko Do, Maung Maung Soe, Mg Mg Lwin, Soe Moe Kyaw, Si Thu Aung, Kaung Sat Naing. 

Pertandingan ini sendiri dipimpin oleh wasit asal Jepang Kimura Hiroyuki, dibantu dua asisten wasit yakin Takagi Takumi (Jepang) dan Son Chanphearith (Kamboja). 

Pewarta: Michael Siahaan
Editor: Tasrief Tarmizi
Copyright © ANTARA 2018