Jakarta (ANTARA News) – Warna makanan itu menambah selera makan. Tidak heran bila SaladStop! kini membuat inovasi dengan menghadirkan wrap atau pembungkus salad dengan warna yang menarik mata.
Uniknya, wrap bernama itu adalah jenis veggie wrap. Wrap tersebut terbuat dari bayam dan tomat.
“Sesuai namanya, tomato wrap itu berwarna merah. Sedangkan, spinach wrap itu berwarna hijau,” terang Managing Director SaladStop! Adrien Desbaillets saat berbincang dalam acara perayaan ulang tahun ke-2 SaladStop! di Jakarta, Rabu.
Adrien menambahkan alasan memilih kedua sayuran tersebut.
Baca juga: Topping salad yang cocok untuk menurunkan berat badan
“Tomat dan bayam itu rasanya mudah diterima oleh banyak orang di Indonesia, juga di luar negeri,” sambungnya.
Ke depannya, lanjut Adrien, nantinya akan dikembangkan wrap yang berasal dari lemon grass.
“Salad wrap ini sebaiknya dikonsumsi tidak lebih dari satu jam setelah pemesanan. Sebab, salad masih hangat dan crunchy,” imbuhnya.
Kalau pun ingin membawa pulang, saran Andrien, pilihlah dressing yang creamy dibandingkan dengan cair yang lebih mudah membasahi wrap.
Pewarta: Anggarini Paramita
Editor: Subagyo
Copyright © ANTARA 2018