• Beranda
  • Berita
  • Warga Belgia ditemukan selamat di perairan Maluku Tenggara

Warga Belgia ditemukan selamat di perairan Maluku Tenggara

19 Oktober 2018 07:22 WIB
Warga Belgia ditemukan selamat di perairan Maluku Tenggara
Sejumlah personil Tim Gabungan SAR melakukan simulasi penyelamatan saat Gelar Pasukan dan Peralatan di wilayah Provinsi Maluku yang dipusatkan di Desa Hative Besar, Kecamatan Baguala, Ambon, Maluku, Senin (10/2). (ANTARA FOTO/Izaac Mulyawan)
Ambon (ANTARA News) - Regu penyelamat dari Pos SAR (search and rescue) Kota Tual berhasil mengevakuasi Jelle Veyt (32), warga negara asing asal Belgia di perairan laut Kabupaten Maluku Tenggara dalam keadaan selamat.

 "Korban berhasil dievakuasi regu penyelamat yang menggunakan Kapal Negara (KN) SAR 242 Bharata pada koordinat 06 derajat 02`12` Lintang Selatan - 132 derajat 13`14`Bujur Timur dan langsung menuju pelabuhan Tual," kata Kepala Kantor SAR Ambon, Muslimin di Ambon, Maluku, Jumat.

Pencarian korban berawal dari adanya laporan Lussy, seorang pegawai Dinas Pariwisata Kota Tual ke Pos SAR Tual pada Kamis (18/10) malam sekitar pukul 20.45 WIT.

 Lussy mengaku telah mendapat laporan dari isteri Jelle Veyt kalau korban menggunakan perahu kayak dalam perjalanan dari Pulau Tanimbar, Kabupaten Maluku Tenggara Barat menuju Tual namun mengalami kelelahan sehingga meminta bantuan regu penyelamat.

 "Posisi saat dilaporkan berada pada koordinat 06 derajat 3`19`S - 132 derajat 15`39 E dan jarak dari Pelabuhan Perikanan Tual 44 NM dengan arah 228,33 derajat barat daya," ujar Muslimin.

 Sehinggga regu penyelamat dari Pos SAR Tual  menggunakan KN SAR 242 Bharata langsung menuju lokasi untuk melakukan upaya pencarian dan penyelamatan.

 Regu penyelamat yang melakukan upaya pencarian adalah tim SAR, Polres Maluku Tenggara, Polairud Malra dan Dinas Pariwisata Kota Tual

"Korban yang ditemukan dalam keadaan selamat langsung dievakuasi ke Kota Tual dan menjalani pemeriksaan kesehatan," katanya.

Baca juga: Wisatawan Korea tenggelam di Gili Trawangan belum ditemukan
Baca juga: Ada 43 wisatawan yang tenggelam di Sukabumi selama libur Lebaran 2018
 

Pewarta: Daniel Leonard
Editor: Dewanti Lestari
Copyright © ANTARA 2018