Ini alasan Jerinx SID hanya tegur Via Vallen

12 November 2018 13:38 WIB
Ini alasan Jerinx SID hanya tegur Via Vallen
Lagu Untuk Angeline Drummer band Superman is Dead (SID), Jerinx menyanyikan lagu Lady Rose saat konser di Taman Budaya Kertalangu, Kota Denpasar, Jumat (12/6/15) malam. Dalam konser tersebut SID mempersembahkan lagu untuk anak korban pembunuhan Angeline dan mengutuk keras tindak kekerasan kepada perempuan dan anak. (ANTARA FOTO/Fikri Yusuf)
Jakarta (ANTARA News) - Drummer Superman is Dead, Jerinx, kembali memberikan keterangan terbaru mengenai alasannya yang hanya menegur Via Vallen di media sosial perihal permasalahan cover lagu "Sunset Di Tanah Anarki" yang menjadi perbincangan.

"Kenapa saya cuma serang satu penyanyi? Karena utk tipe penyanyi genre tersebut, dia yg paling terkenal. Dan imbasnya bakalan besar untuk menyadarkan penyanyi lain yg -baik sengaja/tidak- cari makan dengan cara merusak ruh lagu orang lain," tulis pemilik nama asli I Gede Ari Astina dalam keterangannya di akun Instagram @jrxsid, Senin.

Sama seperti bagaimana dulu hanya SID yg dilarang manggung oleh penguasa karena kami menolak reklamasi Teluk Benoa, sementara band-band lain yg ikut menolak job nya lancar lancar saja," lanjutnya.

Lebih lanjut, Jerinx mengatakan alasannya menegur Via Vallen bukan semata-mata untuk mencari popularitas. Menurutnya band yang digawanginya telah memiliki penikmat setianya sendiri.

Baca juga: Jerinx SID beri teguran tertulis pada Via Vallen

Apalagi belum lama ini, Superman is Dead baru merilis album terbaru. Apa yang dilakukan Jerinx sebagai antisipasi agar kejadian pada lagu "Sunset Di Tanah Anarki" tidak terulang di album barunya ini.

"Saya butuh lebih banyak ketenaran, SID sudah punya market yg setia sejak lama. Saya angkat isu ini sekarang karena kami baru rilis album dan tak mau lagu-lagu baru kami diperlakukan seperti SDTA," ujarnya.

"Saya juga tak lakukan ini untuk materi. Pihak istana ingin membeli lagu saya saja saya tolak. Kami bukan pelacur. Silakan google," kata pria bertato ini.

"Saya hanya inginkan kesadaran. Jika tak paham akan lirik/esensi lagu SID, tolong jangan dirusak. Dan jika paham, lakukanlah dengan kesadaran dan itikad baik; untuk sesama, sejarah, masa depan, serta bumi pertiwi. Terima kasih," tutupnya.

 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 

Kenapa saya cuma serang satu penyanyi? Karena utk tipe penyanyi genre tersebut, dia yg paling terkenal. Dan imbasnya bakalan besar untuk menyadarkan penyanyi lain yg -baik sengaja/tidak- cari makan dengan cara merusak ruh lagu orang lain. Sama seperti bagaimana dulu hanya SID yg dilarang manggung oleh penguasa karena kami menolak reklamasi Teluk Benoa, sementara band-band lain yg ikut menolak job nya lancar lancar saja. Saya tak butuh lebih banyak ketenaran, SID sudah punya market yg setia sejak lama. Saya angkat isu ini sekarang karena kami baru rilis album dan tak mau lagu-lagu baru kami diperlakukan seperti SDTA Saya juga tak lakukan ini untuk materi. Pihak istana ingin membeli lagu saya saja saya tolak. Kami bukan pelacur. Silakan google. Saya hanya inginkan kesadaran. Jika tak paham akan lirik/esensi lagu SID, tolong jangan dirusak. Dan jika paham, lakukanlah dengan kesadaran dan itikad baik; untuk sesama, sejarah, masa depan, serta bumi pertiwi. Terima kasih, JRX

A post shared by JRX (@jrxsid) on


Baca juga: Hal yang bikin Via Vallen berang atas cuitan Jerinx

Baca juga: Via Vallen jawab teguran Jerinx "SID"


 

Pewarta: Yogi Rachman
Editor: Fitri Supratiwi
Copyright © ANTARA 2018