Sementara itu, media setempat menyebut-nyebut menteri keuangan sebagai calon terkuat.
Surat kabar "The Straits Times", sering dilihat dekat dengan pemerintah, pada Kamis melaporkan bahwa Partai Aksi Rakyat (PAP) dijadwalkan mengumumkan pejabat di panitia pelaksana pusatnya pada Jumat, termasuk jabatan penting wakil pertama sekretaris jenderal.
Koran itu mengutip sumber, yang tidak disebutkan namanya, dalam laporan tersebut.
Wakil pertama berada langsung di bawah sekretaris jenderal, jabatan yang saat ini dipegang Perdana Menteri Lee Hsien Loong. Lee berjanji mundur pada beberapa tahun mendatang, dengan pemilihan umum diperkirakan berlangsung tahun depan.
Kemungkinan peralihan kepemimpinan itu muncul seiring dengan peningkatan ancaman proteksionisme dunia terhadap ekonomi terbuka negara kota tersebut, sementara pemerintah berusaha mengatasi peningkatan kegelisahan atas kesenjangan kekayaan dan pergerakan masyarakat.
Calon-calon untuk wakil pertama sekretaris jenderal menyempit menjadi Menteri Keuangan Heng Swee Keat, 57 tahun, dan Menteri Perdagangan dan Perindustrian Chan Chun Sing, 49, kata "Straits Times".
Laman berita Today, yang terkait dengan penyiaran utama Singapura, Channel News Asia, menyatakan Heng kemungkinan ditunjuk menjadi wakil pertama sekretaris jenderal. Laman itu juga mengutip sumber partai tersebut, yang tidak disebutkan namanya.
Surat kabar berbahasa Mandarin "Lianhe Zaobao", terbitan kembaran "Straits Times", juga melaporkan bahwa Heng kemungkinan diangkat ke jabatan itu.
Heng adalah salah satu dari tiga menteri, yang disuarakan pada awal tahun ini sebagai pengganti Lee. Ia paling berpengalaman di antara para calon pemimpin itu. Tapi, kekhawatiran tentang kesehatannya --setelah ia menderita serangan otak dan ambruk dalam sidang kabinet pada 2016-- membuat kesanggupannya dipertanyakan.
PAP menguasai politik lima dasawarsa lebih sejak kemerdekaan Singapura. Partai itu menang dalam semua pemilihan umum dengan perolehan besar dan tidak menghadapi tantangan nyata terhadap kekuasaannya.
"Warga Singapura akan mendapatkan pertanda baik tentang siapa yang paling mungkin menggantikan Perdana Menteri Lee Hsien Loong sebagai pemimpin Partai Aksi Rakyat dan perdana menteri keempat negara itu besok," kata "Straits Times".
Juru bicara PAP menolak menanggapi berita tersebut.
Lee, putra Lee Kuan Yew, bapak pendiri Singapura, pada awal bulan ini mengisyaratkan pemilihan umum dapat diadakan pada tahun depan, lebih dari satu tahun sebelum masa pemerintahnya berakhir.
Baca juga: Lee Hsien Loong akan rombak kabinet dukung penerusnya
Sumber: Reuters
Editor: Boyke Soekapdjo
Pewarta: Antara
Editor: Tia Mutiasari
Copyright © ANTARA 2018