Berbekal 10 kali keberhasilan dari 15 percobaan, Lillard membukukan rekor tripoin terbanyak yang pernah dicatat seorang pemain Blazers sepanjang sejarah, demikian laman resmi NBA.
Lillard tak terburu-buru memulai malam rekornya tersebut, ia hanya melesakkan dua tripoin pada kuarter pertama yang berakhir dengan keunggulan 33-30 bagi tuan rumah.
Ia juga belum melesat dan hanya menambahkan satu tembakan tripoin yang berhasil pada kuarter kedua, ketika timnya malah balik tertinggal 55-60 dari Magic.
Sementara Blazers mengamuk dengan meraup 40 poin tambahan di kuarter ketiga, Lillard menyokong timnya dengan mencetak lima tripoin dalam periode tersebut, membantu mereka kembali berbalik unggul 95-84 atas tamunya.
Kendati tak mampu mempertajan rekor tripoin lantaran gagal melesakkan satu pun percobaan tembakan dari luar busur yang ia lepaskan, Lillard turut berperan membantu Blazers mengantongi 20 poin dengan mencetak empat angka pamungkas penentu kemenangan 115-112 atas Magic.
Secara keseluruhan, Lillard membukukan 41 poin, 8 rebound dan 4 assist dalam kemenangan Blazers, diikuti dwiganda Jusuf Nurkic lewat 16 poin, 13 rebound dan 5 assist, 18 poin dari Nik Stauskas serta 15 poin milik CJ McCollum.
Bagi tim tamu, Nikola Vucevic memimpin dengan raihan 20 poin, 8 rebound dan 7 assist, diiringi 17 poin Evan Fournier, 16 poin Jonathan Isaac, 13 poin Jonathan Simmons serta masing-masing 10 poin milik DJ Augustin, Terrence Ross dan Jarrell Martin.
Hasil tersebut membuat Blazers kini mengantongi 13 kemenangan dan delapan kali kalah (13-8), sedangkan Magic (10-12) menderita kekalahan ke-12 mereka.
Baca juga: Harden triganda tapi Rockets tersungkur disepak Mavericks
Dalam pertandingan lain Milwaukee Bucks menang 116-113 melawan Chicago Bulls, Minnesota Timberwolves menggasak San Antonio Spurs 128-89, New Orleans Pelicans mengalahkan Washington Wizards 125-104, Cleveland Cavaliers takluk 83-100 di markas Oklahoma City Thunder dan Los Angeles Clippers mengatasi Phoenis Suns 115-99.
Kemudian, Charlotte Hornets berhasil menang 108-94 atas Atlanta Hawks, Philadelphia 76ers membekuk New York Knicks 117-91, Brooklyn Nets dipecundangi tamunya Utah Jazz 91-101 dan Houston Rockets tersungkur didepak Dallas Maverick 108-128.
Blazers akan menjamu Denver Nuggets (14-7) dalam pertandingan berikutnya pada Sabtu (1/12) WIB, ketika di waktu bersamaan Magic menghampiri markas Phoenix Suns (4-17).
Baca juga: Capai akurasi tembakan 54 persen, Sixers bekap Knicks 117-91
Pewarta: Gilang Galiartha
Editor: Tasrief Tarmizi
Copyright © ANTARA 2018