• Beranda
  • Berita
  • Menang dramatis, Pochettino puji karakter Tottenham

Menang dramatis, Pochettino puji karakter Tottenham

16 Desember 2018 03:35 WIB
Menang dramatis, Pochettino puji karakter Tottenham
Pelatih Tottenham Hotspurs, Mauricio Pochettino, saat mendampingi timnya menghadapi Burnley dalam lanjutan Liga Inggris di Stadion Wembley, London, Inggris, Sabtu (15/12/2018) setempat. (twitter.com/SpursOfficial)
Jakarta (ANTARA News) - Pelatih Tottenham Hotspur, Mauricio Pochettino, memuji karakter yang diperlihatkan timnya saat berhasil mengalahkan Burnley 1-0 dalam laga pekan ke-17 Liga Inggris di Stadion Wembley, London, Inggris, Minggu dini hari WIB.

"Karakter itu sangat penting, tentunya juga keyakinan dan kepercayaan. Itu yang membuat saya sangat puas," kata Pochettino dalam komentar purnalaga yang dilansir laman resmi Tottenham.

Tottenham hampir kehilangan dua poin penting setelah pertandingan berjalan buntu bahkan hingga waktu normal usai, beruntung pada masa injury time Christian Eriksen menyarangkan gol penentu kemenangan.

"Menjaga keyakinan itu sangat penting dan saya sangat puas atas hal itu," kata Pochettino.

"Saya melakukan selebrasi selepas pertandingan karena tahu itu akan berjalan sulit dan tiga poin ini penting bagi kami untuk menjaga posisi yang sangat baik di klasemen," ujarnya menambahkan.

Baca juga: Gol telat Eriksen menangkan Tottenham atas Burnley

Kemenangan atas Burnley membuat Tottenham tetap berada di peringkat ketiga klasemen setidaknya hingga sepekan ke depan.

Pasalnya mereka kini mengoleksi 39 poin atau berjarak lima poin dari Chelsea (34) maupun Arsenal (34) yang menghuni urutan ketiga dan keempat.

Baca juga: Hasil dan klasemen Liga Inggris, Manchester City sementara geser Liverpool di puncak

Pewarta: ANTARA
Editor: Gilang Galiartha
Copyright © ANTARA 2018