Jakarta (ANTARA News) - Gelandang Manchester City, Bernardo Silva, menjadi sasaran segudang pujian dari pelatihnya, Pep Guardiola, atas penampilannya saat mengalahkan Liverpool 2-1 dalam pekan ke-21 Liga Inggris di Etihad, Jumat pagi WIB.Saya sudah lama tidak melihat pemain bermain seperti itu. Bersih dan cerdas
"Ia melakukan segalanya. Ia yang terkecil namun ia memperlihatkan bahwa untuk bermain sepak bola Anda tidak harus tinggi ataupun lebih mumpuni secara postur fisik," kata Guardiola dalam komentar purnalaga yang dilansir laman resmi City.
"Ia sangat luar biasa. Saya sudah lama tidak melihat pemain bermain seperti itu. Bersih dan cerdas," ujarnya menambahkan.
Selain mengirimkan assist untuk gol pembuka keunggulan City yang dicetak Sergio Aguero, Bernardo Silva juga melahap jarak tak kurang dari 13,7 km dalam pertandingan tersebut.
Angka itu membuatnya sebagai pemain dengan daya jelajah terjauh dalam satu pertandingan Liga Inggris musim ini.
"Ia bahkan sangat nyaman ketika berhadapan dengan Virgil van Dijk. Saya tidak tahu apa yang telah ia lakukan," kata Guardiola.
Baca juga: Manchester City persembahkan kekalahan perdana Liverpool
Baca juga: Jarak empat poin pompa kepercayaan diri Manchester City, kata Guardiola
Di sisi lain, Guardiola mengaku senang dengan kemenangan yang diraih City atas tim yang disebutnya luar biasa dalam laga yang keras antara kedua tim.
"Kami mengalahkan tim yang luar biasa. Sejak menit pertama kami bermain baik. Kami senang bahwa kemenangan ini mengurangi jarak dari puncak," ujarnya.
"Semua pemain, Sergio Aguero, Leroy Sane, Fernandinho, Aymeric Laporter, semuanya, memberikan segenap kemampuan terbaik dan di situasi seperti ini, menyenangkan bisa menang," tambah pelatih asal Spanyol itu.
Guardiola juga memuji Laporte yang bisa mengisi kekosongan sektor bek kiri, dalam laga melawan tim dengan lini depan diisi pemain sekaliber Mohamed Salah dan Sadio Mane.
"Kami tidak memiliki bek kiri saat ini. Pujian besar harus disematkan kepada Aymeric Laporte yang menghadapi penyerang berkelas mereka. Semua pemain luar biasa," pungkas mantan pelatih Barcelona dan Bayern Muenchen itu.
Kemenangan tersebut membuat City kembali ke peringkat kedua dengan raihan 50 poin, menggusur Tottenham Hotspur (48) yang sempat mendudukinya selama sekira 48 jam.
Selain itu, kini City juga hanya terpaut empat poin dari Liverpool (54) di puncak klasemen dan membuat persaingan gelar juara kian memanas kembali.
Baca juga: Kompany lebih peduli penampilan Manchester City ketimbang menang
Baca juga: Hasil dan klasemen Liga Inggris, Manchester City pangkas keunggulan Liverpool tersisa empat poin
Pewarta: Gilang Galiartha
Editor: Junaydi Suswanto
Copyright © ANTARA 2019