Sandra Oh goda Emma Stone di Golden Globes

7 Januari 2019 09:59 WIB
Sandra Oh goda Emma Stone di Golden Globes
Aktris Sandra Oh (REUTERS/Patrick Fallon)
Jakarta (ANTARA News) - Pembawa acara Golden Globes 2019, Sandra Oh sempat menggoda aktris Emma Stone dalam monolognya di ajang penghargaan ke-76 itu, Minggu malam waktu Amerika Serikat. 

Seperti dilansir People, Oh memuji "Crazy Rich Asia" karena menjadi film studio pertama dengan pemeran utama Asia-Amerika sejak "Ghost in the Shell" dan Aloha."

Kamera kemudian menyorot wajah Stone, yang saat itu mengucapkan "Aku minta maaf,". Permintaan maaf itu tampaknya untuk karakternya sebagai Allison Ng di film "Aloha", yang merupakan seorang wanita keterunan seperempat China, seperempat Hawaii dan setengah Swedia.

 
Penonton yang menyaksikan hal itu tertawa terbahak-bahak ketika Oh meyakinkan penggemar bahwa dia hanya bercanda.

Sebelumnya, ketika "Aloha" dirilis pada tahun 2015, Stone - serta agen casting Aloha - menerima beragam besar reaksi karena salah menggambarkan karakter keturunan Asia. Stone kemudian berbicara bahwa dirinya sudah menjadi sasaran banyak lelucon karena itu.

Baca juga:
Michelle Yeoh pakai cincin "Crazy Rich Asians" ke Golden Globes
Tampilan baru Lady Gaga di Golden Globes 2019

 

Penerjemah: Lia Wanadriani Santosa
Editor: Heppy Ratna Sari
Copyright © ANTARA 2019