Honda akan perpanjang kenaikan harga di India

18 Januari 2019 23:48 WIB
Honda akan perpanjang kenaikan harga di India
Ilustrasi. Honda New CRV tampil dengan desain baru dan dilengkapi dengan fitur-fitur yang semakin lengkap dan canggih, serta sistem pembersih udara canggih Nanoe yang pertama kali diterapkan pada sebuah SUV di Indonesia. (ANTARA FOTO/Zarqoni maksum)
Jakarta (ANTARA News) - Honda Car India (HCIL) pada Kamis (17/1) waktu setempat memperpanjang tanggal kenaikan harga kendaraannya yang akan mulai efektif pada 1 Februari mendatang.

“Telah ada tekanan besar pada biaya karena harga komoditas nilai tukar mata uang asing dan kami telah berusaha untuk menahan kenaikan ini selama mungkin. Namun, kami sekarang dipaksa untuk meneruskan sebagian dari peningkatan biaya kepada pelanggan efektif 1 Februari," kata Wakil Presiden Senior dan Direktur Penjualan dan Pemasaran HCIL, Rajesh Goel, dikutip dari Economic Times, Jumat.

Kenaikan harga Honda Cars menjadi efektif mulai 1 Februari. Kenaikan harga pada CR-V akan menjadi Rs 10.000 (Rp1,9 jutaan) dan pada model lain hingga Rs 7.000 (Rp1,4 juta), kata HCIL.

Sebelumnya, perusahaan berencana untuk mengumumkan kenaikan harga mulai bulan ini. HCIL, saat ini menjual model mulai dari hatchback Brio dengan harga mulai dari Rs 4,73 lakh (Rp94 jutaan) hingga Accord Hybrid dengan harga Rs 43,21 lakh (Rp863 juta).

Baca juga: Honda CB300R hadir di India

Baca juga: Penjualan Honda Walking Assist di AS tinggal selangkah lagi

Baca juga: Honda perkenalkan teknologi "Honda Dream Drive" di CES 2019

Penerjemah: Chairul Rohman
Editor: Monalisa
Copyright © ANTARA 2019