• Beranda
  • Berita
  • Kemenperin: rekomendasi impor gula mentah tergantung industri

Kemenperin: rekomendasi impor gula mentah tergantung industri

22 Januari 2019 13:02 WIB
Kemenperin: rekomendasi impor gula mentah tergantung industri
Plt Direktur Jenderal Industri Agro Kementerian Perindustrian, Achmad Sigit Dwiwahjono. (ANTARA News/ Biro Humas Kementerian Perindustrian)

Kemenperin akan mengeluarkan rekomendasi impor gula mentah per enam bulan, sehingga importasinya dilakukan sebanyak dua kali.

Jakarta (ANTARA News) - Kementerian Perindustrian menyampaikan bahwa rekomendasi impor gula mentah dikeluarkan berdasarkan permintaan dari industri, demikian disampaikan Plt Direktur Jenderal Industri Agro Kemenperin Achmad Sigit Dwiwahjono.

"Rekomendasi dikeluarkan tergantung permintaan industri. Saat ini sedang diverifikasi industri mana saja yang membutuhkan dan kita lihat stok mereka masih ada atau tidak," kata Sigit dihubungi di Jakarta, Selasa.

Menurut Sigit, kebutuhan gula mentah untuk industri makanan dan minuman sepanjang 2019 mencapai 3,6 juta ton. Namun, rapat koordinasi terbatas memutuskan bahwa impor gula mentah tahun ini sebesar 2,8 juta ton.

Jumlah tersebut ditetapkan berdasarkan survei yang dilakukan di industri makanan dan minuman nasional, di mana mereka masih memiliki stok gula yang dapat digunakan sebagai bahan baku produksi tahun ini sekitar 800 ribu ton.

Sigit menambahkan, Kemenperin akan mengeluarkan rekomendasi impor gula mentah per enam bulan, sehingga importasinya dilakukan sebanyak dua kali.

Pada enam bulan pertama, Sigit memprediksi jumlah impor gula mentah akan lebih besar ketimbang enam bulan selanjutnya, mengingat akan ada momen puasa dan lebaran, di mana kebutuhan biasanya meningkat.

"Kira-kira 60 persen impor dilakukan untuk enam bulan pertama, dan 40 persennya di enam bulan terakhir," tukas Sigit.

Dalam mengeluarkan rekomendasi, Kemenperin memastikan agar jumlah impor gula mentah disesuaikan dengan kebutuhan ril industri.

"Kami pastikan yang diimpor itu sesuai dengan kebutuhan industri. Oleh karena itu kami perlu memverifikasi berbagai data," ungkapnya.

Menurut Sigit, impor gula mentah tersebut dibutuhkan untuk mendukung target pertumbuhan industri makanan dan minuman sebesar 8 persen hingga penghujung 2019.

Pewarta: Sella Panduarsa Gareta
Editor: Royke Sinaga
Copyright © ANTARA 2019