SEVENTEEN berencana luncurkan album sub unit

22 Januari 2019 18:52 WIB
SEVENTEEN berencana luncurkan album sub unit
Boy group SEVENTEEN (instagram.com/saythename_17)
Jakarta (ANTARA News) - Boy group SEVENTEEN membuka kemungkinkan meluncurkan album untuk masing-masing unit, meski mereka belum tahu kapan hal Itu terwujud. 

"Kami tentu saja akan bekerja keras sebagai sebuah tim, tetapi kami juga terbuka tentang kemungkinan kegiatan terpisah di unit-unit," kata Mingyu seperti dilansir Yonhap, Senin (21/1)  

Ada tiga sub unit dalam SEVENTEEN, yakni rap, vokal dan tari. Rap beranggotakan Vernon, Mingyu, Wonwoo dan S.Coups. Tim vokal berisi Woozi, DK, Seungkwan, Jeonghan dan Joshua. Sementara tim tari beranggotakan Dino, The8, Jun dan Hoshi. 

"Seperti SEVENTEEN yang paling bersinar ketika bersama sebagai sebuah tim, kami cenderung fokus ke sana, tetapi pintu (untuk album masing-masing unit) selalu terbuka," sambung Woozi. 

Pada bulan April 2019, grup akan mengadakan konser di Jepang, dan berencana melakukan tur dunia tahun ini.

"Kami telah berbicara dengan agen manajemen kami sejak awal tahun ini. Kami dapat mengunjungi Karat melalui tur dunia karena kami ingin membalas kembali cinta dan dukungan mereka. Kami belum pergi ke Eropa, tetapi kami ingin berkunjung ke sana juga sejak kami mendengar ada Karat di sana juga, "kata para personel 

Penerjemah: Lia Wanadriani Santosa
Editor: Alviansyah Pasaribu
Copyright © ANTARA 2019