Jakarta (ANTARA News) - Provinsi Sulawesi Tenggara (Sultra) memerlukan peningkatan signifikan untuk pembangunan infrastruktur agar dapat menopang kinjera ekspor dan pariwisata, serta konektiviitas yang menjadi potensi penggerak roda perekonomian di daerah tersebut.Selain meningkatkan konektivitas, pembangunan infrastruktur diharapkan dapat menarik investor asing dan memajukan ekspor serta sektor parwisata
"Selain meningkatkan konektivitas, pembangunan infrastruktur diharapkan dapat menarik investor asing dan memajukan ekspor serta sektor parwisata," kata Gubernur BI Perry Warjiyo saat memimpin serah terima jabatan Kepala Kantor Perwakilan Bank Indonesia Sulawesi Tenggara dari Minot Purwahono.kepada Suharman Tabrani di Kendari, Senin.
Berdasarkan pernyataan tertulis Bank Indonesia yang diterima di Jakarta, dalam peresmian itu, Perry meminta pemerintah pusat, pemerintah daerah dan lembaga terkait lainnya guna meningkatkan kerja sama untuk memenuhi kebutuhan pembangunan infrastruktur itu.
Hingga akhir 2018, ekonomi Sultra diperkirakan tumbuh 6,6 persen (tahun ke tahun/yoy) di tahun 2018 dengan inflasi di level 2,6 persen (yoy). BI menargetkan ekonomi Sultra pada tahun ini dapat bertumbuh hingga tujuh persen (yoy).
Adapun lini pembiayaan yakni penyaluran kredit perbankan Sultra pada 2018 tumbuh di atas 12 persen (yoy), atau setara dengan tingkat pertumbuhan kredit perbankan secara nasional. Kredit perbankan nasional pada 2018 tumuh 12,9 persen (yoy).
"Seluruh prestasi tersebut dapat dicapai berkat sinergi seluruh pihak, antara lain Tim Pengendali Inflasi Daerah (TPID) Sultra dan gerakan masyarakat Kendari untuk membangun klaster-klaster pengendalian inflasi," kata Perry.
Di kesempatan yang sama, Gubernur Sulawesi Tenggara Ali Mazi, menyampaikan apresiasi kepada Bank Sentral yang telah menjadi mitra pemerintah daerah untuk pembangunan di Sultra.
Adapun pada Senin ini, selain pengembangan organisasi di KPw BI Sultra, fasilitas pendukung pun perlu ditingkatkan, seiring pertumbuhan ekonomi setempat. Oleh karena itu, BI pada Senin ini meresmikan pembangunan tiang pancang Gedung KPw BI Sultra yang baru di Halu Oleo, Kendari.
Baca juga: BI segera terbitkan aturan rekening khusus devisa hasil ekspor
Pewarta: Indra Arief Pribadi
Editor: Ahmad Wijaya
Copyright © ANTARA 2019