• Beranda
  • Berita
  • Ibu Negara sosialisasikan Gerakan Cuci Tangan di Bandung

Ibu Negara sosialisasikan Gerakan Cuci Tangan di Bandung

7 Februari 2019 09:14 WIB
Ibu Negara sosialisasikan Gerakan Cuci Tangan di Bandung
Ibu Negara Iriana Joko Widodo beserta Ibu Mufidah Jusuf Kalla dan anggota Organisasi Aksi Solidaritas Era Kabinet Kerja (OASE-KK) tiba di Pangkalan TNI AU Husein Sastranegara, Bandung pada Kamis (7/2). (Desca Lidya Natalia)
Bandung (ANTARA News) - Ibu Negara Iriana Joko Widodo beserta Ibu Mufidah Jusuf Kalla dan anggota Organisasi Aksi Solidaritas Era Kabinet Kerja (OASE-KK) melakukan kunjungan kerja di Bandung dan Sumedang, Jawa Barat.

Ibu Iriana dan rombongan lepas landas dari Pangkalan TNI AU Halim Perdanakusuma Jakarta dengan menggunakan Pesawat Khusus Boeing 737-400 TNI AU pada Kamis (7/2) pukul 08.10 WIB.

Setibanya di Pangkalan TNI AU Husein Sastranegara, Bandung sekira pukul 08.35 WIB, Ibu Iriana dan rombongan disambut oleh Istri Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil Atalia Praratya, Kapolda Jawa Barat Irjen Pol Agung Budi Maryoto, istri Menteri Perindustrian, Yanti Airlangga dan pejabat terkait lain.

Sejumlah agenda telah menanti Ibu Negara di Bandung.

Agenda tersebut antara lain sosialisasi gerakan cuci tangan bersama dan sosialisasi makanan sehat di SDN Tanjungsiang, Cimanggung, Sumedang.

Selanjutnya sosialisasi dan meninjau aksi pemeriksaan IVA (Inspeksi Visual Asetat) Test di PT. Kahatex, Jatinangor, Sumedang serta meninjau produk-produk UMKM di gedung Dekranasda, Kota Bandung.

Ikut dalam rombongan anak bungsu Presiden Joko Widodo dan Ibu Negara Iriana Joko Widodo Kaesang Pangarep.

Sejumlah anggota OASE yang hadir antara lain Erni Guntarti Tjahjo Kumolo, Endang Nugrahani Pramono Anung, Ratnawati Setiadi Jonan dan para istri Kabinet Kerja lainnya.

Pewarta: Desca Lidya Natalia
Editor: Edy Sujatmiko
Copyright © ANTARA 2019