• Beranda
  • Berita
  • Wabup Lebak berharap ICSB tumbuhkan ekonomi UMKM

Wabup Lebak berharap ICSB tumbuhkan ekonomi UMKM

15 Maret 2019 19:26 WIB
Wabup Lebak berharap ICSB tumbuhkan ekonomi UMKM
Wakil Bupati Lebak Ade Sumardi bertemu dengan Menteri Keuangan Sri Mulyani pada kegiatan pelantikan International Council for Small Business ICSB) Banten

Wakil Bupati Lebak Ade Sumardi berharap International Council for Small Business ICSB) yang digagas\ oleh Menteri Koperasi dan UKM Anak Agung Gede Ngurah Puspayoga menumbuhkan pelaku ekonomi usaha micro kecil dan menengah (UMKM).

Wakil Bupati Lebak Ade Sumardi berharap International Council for Small Business ICSB) yang digagas\ oleh Menteri Koperasi dan UKM Anak Agung Gede Ngurah Puspayoga menumbuhkan pelaku ekonomi usaha micro kecil dan menengah (UMKM).

"Kami yakin melalui ICSB itu dipastikan ekonomi pelaku UMKM berkembang," kata Ade Sumardi saat menghadiri pelantikan pengurus ICSB Provinsi Banten di Serang, Jumat.

Pelantikan pengurus ICSB juga dihadiri Menteri 'Menteri Koperasi dan UKM Anak Agung Gede Ngurah Puspayoga dan Menteri Keuangan Sri Mulyani.

Dalam pelantikan kepengurusan ICSB Banten sebagai Ketua Airin Rahmi Diani yang juga Wali Kota Tanggerang Selatan dan anggota perwakilan dari Kabupaten/Kota.

Selama ini, ekonomi pelaku UMKM sulit berkembang karena berbagai faktor antara lain permodalan, pemasaran dan peningkatan kualitas. Karena itu, pemerintah daerah melakukan intervensi dengan peningkatan kualitas produk juga pemberian sertifikasi halal.

Selain itu juga pelatihan keuangan, manajemen dan pembinaan kewirausahaan serta studi banding. Bahkan, pemerintah daerah membantu pemasaran pelaku UMKM ke Plaza Komoditas.

Namun, intervensi pemerintah daerah terhadap pelaku UMKM relatif terbatas. "Kami berharap ICSB itu dapat menggerakan pelaku UMKM agar bisa berkembang," ujarnya menjelaskan.

Menteri Koperasi dan UKM Anak Agung Gede Ngurah Puspayoga meminta Ketua ICSB Banten yang baru dilantik agar fokus pada program
kemudahan Import Tujuan Export (KITE) IKM atau Program UKM Export dengan berbagai fasilitas antara lain bebas bea export, administrasi mudah.katanya.

Sementara Chairman ICSB Indonesia Hermawan Kartajaya menyampaikan bahwa ICSB adalah organisasi nirlaba yang bermarkas di Washington DC dengan anggota lebih dari 5 ribu orang dari 80 negara di dunia dan memiliki afiliasi regional di 16 negara, termasuk Indonesia. ICSB berfungsi sebagai organisasi payung yang mengintegrasikan kegiatan beragam organisasi dan profesional yang berhubungan langsung dengan bisnis kecil.

Organisasi ini juga menciptakan dan mendistribusikan informasi baru tentang manajemen bisnis kecil dan pengembangan kewirausahaan melalui pengetahuan global yang diambil dari pemerintah, pendidikan, dan perdagangan, Intinya ICSB bergerak mengurusi UKM dan Enterpreneship.

Pewarta: Mansyur suryana
Editor: Adi Lazuardi
Copyright © ANTARA 2019