Sikap jujur diperlihatkan Pelatih timnas Italia Mancini usai the Azzurri menekuk Liechtenstein dengan skor 6-0 dalam babak penyisihan Euro 2020 yang diadakan di Stadio Tardini, Parma.
Alih-alih menyebut kejituannya meracik taktik sebagai kunci kemenangan, Mancini justru
tanpa tedeng aling-aling memberi apresiasi kepada tim asuhannya, terutama para pemain debutan.
"Kami mampu meraih hasil yang gemilang di awal, dengan meraih kemenangan. Diharapkan dengan kemenangan ini, tim mampu tetap berkonsentrasi dalam pertandingan selanjutnya, terlebih lagi mampu mencetak lebih banyak gol," kata Mancini kepada Rai Sport.
"Yang krusial, bahwa kami mampu menciptakan banyak peluang dan membuat pergerak yang dinamis selama pertandingan berlangsung. Saya berharap para debutan tetap bertahan bersama timnas Italia dalam beberapa tahun ke depan. Diharapkan penampilan mereka makin menunjukkan peningkatan."
Apa yang dikatakan dan dibuat oleh Mancini seirama dengan petuah Latin "Ex Animo". Artinya, dari lubuh hati terdalam, (saya) berkata dengan jujur.
Baca juga: Hasil pertandingan hari ketujuh, Italia dan Spanyol menang
Baca juga: Bonucci tidak terima dicemooh saat membela Timnas Italia
Pewarta: AA Ariwibowo
Editor: Dadan Ramdani
Copyright © ANTARA 2019